Bidik Tersangka Kebakaran Lapas Tangerang, Polisi Periksa Sejumlah Orang Pekan Depan
Panggilan itu dimaksudkan untuk mencari tersangka atas kasus ini. Di mana adanya kelalaian dan juga kealpaan.
Penyidik Polda Metro Jaya berencana memanggil dan memeriksa sejumlah orang dalam kasus kebakaran di Lapas Klas 1 Tangerang. Namun, polisi belum mau mengungkap siapa-siapa saja yang akan dipanggil.
"Nanti ya, rencananya Minggu depan akan kita panggil dan beberapa orangnya belum tahu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Yusri Yunus kepada merdeka.com, Sabtu (11/9).
-
Kapan bencana banjir lumpur terjadi di Tangerang Selatan? Bencana banjir lumpur dikarenakan jebolnya tanggul Situ Gintung yang berlokasi di Tangerang Selatan menimbulkan berbagai macam penyakit bagi penduduk sekitar.
-
Bagaimana Jembatan Kaca Berendeng menggambarkan keragaman di Kota Tangerang? “Tidak hanya sebagai jembatan penghubung, Jembatan Kaca Berendeng juga menjadi ikon yang merepresentasikan heterogenitas kebudayaan di Kota Tangerang,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, Rizal Ridolloh, melalui keterangan tertulis.
-
Di mana letak Taman Pisang di Tangerang? Berlokasi persis di perempatan kantor DKP setempat, Perumnas 1, taman ini menawarkan tempat santai di tengah kota yang nyaman.
-
Kenapa penonton konser di Tangerang marah dan membakar panggung? Kesal sudah membeli tiket namun tidak bisa menonton band idola, sejumlah penonton konser mengamuk. Mereka hilang kendali, menumpahkan kekesalan dengan membakar sound system dan panggung. Harga tiket yang dibanderol Rp115.000 makin menambah kekesalan mereka.
-
Apa saja tempat wisata di Tangerang yang berbasis alam? Meski berada di tengah area perkotaan, namun jangan salah. Tangerang juga memiliki tempat wisatanya yang berbasis alam. Salah satunya yakni Telaga Biru Cisoka ini. Ada dua danau yang bisa dikunjungi di destinasi wisata ini. Danau pertama berada di sebelah kanan pintu masuk. Air danau yang satu ini berwarna biru. Sementara itu, danau kedua yang berada di sebelah kiri.
-
Tempat wisata apa yang menawarkan pemandangan indah hutan dan sungai di Tangerang? Tebing Koja menawarkan panorama alam yang memukau, terutama saat matahari terbenam. Dari atas tebing, pengunjung dapat menyaksikan pemandangan hutan dan sungai yang hijau, serta kota Jakarta yang terlihat jauh di kejauhan.
Menurutnya, panggilan itu dimaksudkan untuk mencari tersangka atas kasus ini. Di mana adanya kelalaian dan juga kealpaan.
"Pasal 187, Pasal 188 Junto Pasal 359, ada kealpaan dan kelalaian. Siapa yang lalai dan alpa akan diketahui selesai melakukan pemeriksaan," katanya.
Sebelumnya, Polisi resmi menaikkan berkas perkara terkait kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang dari tahap penyelidikan ke penyidikan. Kesimpulan itu diperoleh dari hasil gelar perkara yang dilakukan pada Kamis, 9 September 2021.
"Semalam dilakukan gelar perkara oleh penyidik dan pagi tadi dari penyelidikan ditingkatkan menjadi penyidikan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di RS Polri, Jumat (10/9).
Yusri menerangkan, penyidik menemukan adanya dugaan tindak pidana pada kebakaran yang terjadi di Lapas Tangerang. Ada beberapa hal yang perlu didalami terkait unsur kelalaian atau kesengajaan pada Pasal 187 KUHP dan 188 junto 359 KUHP.
"Sekarang ditemukan ada dugaan pidananya ya pada Pasal 187, Pasal 188 Junto Pasal 359. Apakah ada kealpaannya atau kemungkinan hal yang lain," ujar dia.
Baca juga:
DVI Polri Kembali Identifikasi 2 Jenazah Korban Kebakaran Lapas Tangerang
Teridentifikasi, 2 Jenazah Korban Kebakaran Lapas Tangerang Diserahkan ke Keluarga
Lapas Penuh, Ridwan Kamil Minta Napi Narkoba Tak Selalu Ditahan
DVI Ungkap Kendala Identifikasi Korban Kebakaran Lapas Tangerang
Kemenkeu: Lapas Tangerang yang Terbakar Belum Diasuransikan
+