'Black box kena air laut bisa karatan'
Posisi black box (kotak hitam) belum dapat dipastikan keberadaannya.
Bagian ekor Pesawat AirAsia QZ8501 telah ditemukan oleh Tim SAR Gabungan. Namun, posisi black box (kotak hitam) belum dapat dipastikan keberadaannya.
Investigator Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Nurcahyo Utomo menyatakan, jika black box ditemukan maka akan memerlukan penanganan khusus. Hal itu karena air laut yang korosif dapat membuat black box mengalami kerusakan.
"Tekniknya sama saja, cuma black box kena air garam bisa karatan. Biar enggak bersinggungan tetap harus direndam air tawar sampai Jakarta," kata Nurcahyo di Lanud Iskandar Pangkalanbun, Kalimantan Tengah, Kamis (8/1).
Menurutnya black box memiliki ketahanan terhadap api hingga ribuan derajat celcius. Selain itu, black box pun tahan terhadap benturan yang sangat keras.
"Berita yang beredar black box tahan bakar 1000 derajat. Benda ini juga tahan banting," terang dia.
Lanjut dia, black box biasanya terdapat di bagian ekor pesawat. Hal itu karena dalam kecelakaan, bagian ekor pesawat selalu dalam kondisi utuh.
"Biasanya black box terdapat pada ekor pesawat. Posisinya di sebelah kanan ekor pesawat," ujar dia.
Diketahui, black box berwarna orange yang terdiri dari dua alat perekam yaitu Flight Data Recorder (FDR) dan Voice Cockpit Recorder (VCR). Black box sendiri didesain untuk tahan terhadap guncangan, anti terhadap api, dan tidak mudah rusak meskipun terkena ledakan.
Baca juga:
Ketemu keluarga korban AirAsia, Yuddy siap pecat aparat bersalah
Balon pengangkat kapasitas 5 ton disiapkan angkat ekor AirAsia
Ini cara RS atasi jenazah korban AirAsia agar tak keluarkan bau
Membongkar dapur di balik tiket murah AirAsia
Mulai besok, 2 kapal Jepang tak lagi ikut cari AirAsia
Setelah ekor AirAsia ditemukan, ini rencana Basarnas
-
Kapan AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 28 Desember 2014, pesawat AirAsia QZ8501 lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Singapura.
-
Kenapa AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata? AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata pada 28 Desember 2014 karena penyebab utamanya adalah kesalahan dalam manajemen penerbangan.
-
Bagaimana kondisi cuaca saat AirAsia QZ8501 jatuh? Kondisi cuaca yang buruk, termasuk awan tebal dan hujan deras, menjadi faktor yang sangat memengaruhi kejadian tersebut.
-
Dimana pesawat AirAsia QZ8501 jatuh? Pada 30 Desember 2014, badan pesawat dan puing-puing lainnya ditemukan di dasar laut Selat Karimata.
-
Apa yang menjadi penyebab jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501? Selain kesalahan dalam manajemen penerbangan, kurangnya pemahaman awak pesawat terhadap sistem kontrol penerbangan juga menjadi penyebab jatuhnya pesawat.
-
Kapan pesawat Thai Airways 311 jatuh? Pesawat ini melakukan penerbangan pertamanya pada 2 Oktober 1987. Awalnya beroperasi dalam maskapai Kanada Wardair dengan registrasi C-FGWD, Wardair lalu diakuisisi oleh Canadian Airlines International pada tahun 1989 dan operasi mereka terkonsolidasi dan terintegrasi di bawah panji Canadian Airlines.