Bobol Puskesmas Johar Baru, dua pengangguran diciduk polisi
Dari keterangan tersangka Ichan (31), dia mengaku membobol sejumlah uang dan perlengkapan puskesmas dibantu rekannya
Jajaran Kepolisian Sektor Johar Baru, Jakarta Pusat, mengamankan dua orang yang sebelumnya dilaporkan petugas Puskesmas Johar Baru. Dua pria pengangguran ini diamankan di dua tempat berbeda dan tanpa perlawanan.
"Anggota reskrim mendapat informasi dari puskesmas bawah pelakunya ada di puskesmas. Selanjutnya pelaku M Ichsan ditangkap dan dibawa ke Polsek," kata Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Suyatno dalam keterangan tertulisnya, Senin (2/5).
Dari keterangan tersangka Ichan (31), dia mengaku membobol sejumlah uang dan perlengkapan puskesmas dibantu rekannya Victor Toroby (34). Berdasarkan pengakuan tersangka, Victor ditangkap di rumahnya tanpa perlawanan.
Sebelumnya, petugas Puskesmas Johar Baru melaporkan kejadian pencurian sejumlah uang dan perlengkapan puskesmas pada Senin (25/4). Saat itu, suasana puskesmas tengah sepi karena jam masih menunjukan pukul 06.00 pagi.
Sebagian pekerja belum ada yang datang sehingga memudahkan keduanya masuk ke dalam tanpa adanya pengawasan yang maksimal. Saat para pekerja puskesmas datang, mereka langsung panik begitu kantornya dibobol. Mereka juga menemukan bahwa gagang pintu sudah rusak oleh kedua pelaku.
"Mereka masuk dengan mencongkel handle pintu menggunakan obeng. Saat masuk ke dalam, pelaku langsung mengambil sejumlah uang dan barang-barang lainnya," kata petugas puskesmas, Suyatno.
"Dugaannya kedua pelaku ini orang yang kerap berkunjung ke puskesmas. Para pekerja sekitar juga mengenal mereka," sambungnya.
Keduanya kini meringkuk di Rutan Polsek Johar Baru. Mereka dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman kurungan 6 tahun penjara.