Bom molotov di rumah Dirut Transjakarta diduga terkait demo karyawan
Bom molotov di rumah Dirut Transjakarta diduga terkait demo karyawan. Andry mengatakan, rumah Budi yang terletak Jalan Bandeng II, Jati, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Tidak ditemukan kerusakan pasca pelemparan bom molotov tersebut.
Polisi masih menyelidiki peristiwa pelemparan bom molotov di rumah Direktur Utama Transjakarta, Budi Kaliwono. Dugaan sementara, insiden tersebut ada kaitan dengan aksi demo yang dilakukan pengemudi bus Transjakarta beberapa hari lalu.
Demikian diungkapkan Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Andry Wibowo. "Kita lagi lidik. Seluruh struktur persoalan yang ada itu menjadi titik tolak yang berkaitan dengan Dir TJ untuk jadi bahan awal," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Rabu (14/6).
Andry mengatakan, rumah Budi yang terletak Jalan Bandeng II, Jati, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Tidak ditemukan kerusakan pasca pelemparan bom molotov tersebut.
"Nggak ada kerusakan, kan hujan. Hanya pecah aja botol itunya," ujarnya.
Hingga saat ini, polisi baru memeriksa seorang saksi yang merupakan tetangga Budi.
"Dia yang melihat dan mendengar langsung. Ada CCTV juga," tutup Andry.