Semakin dekati Yesus di Candi Hati
Mereka merasa nyaman berdoa di depan patung Yesus 'Jawa'. Diyakini keinginan bisa terkabul.
Sepintas, Candi Hati Kudus Yesus di kompleks gereja Hati Kudus Yesus Ganjuran tidak berbeda dengan candi hindu pada umumnya. Namun jika dilihat seksama, perbedaan mencolok terletak pada patung yang ada di dalam candi.
Di candi itu, sebuah patung Yesus diletakkan di bagian tengah. Pada sisi atas candi, ada sebuah relief berbentuk salib. Sementara bawahnya tempat pengunjung berdoa.
Menurut cerita dari mulut ke mulut, jika pengunjung berdoa di depan patung Yesus di candi tersebut dengan sungguh-sungguh dan berniat baik, doanya bisa terkabul.
Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran ©2015 Merdeka.com
-
Apa yang dilakukan di Banyuwangi untuk memperingati Hari Pahlawan? Hari Pahlawan di Banyuwangi diperingatai dengan berbagai kegiatan. Salah satunya Upacara Tabur Bunga di Selat Bali di atas kapal KAL Rajegwesi II-5-40 yang dilaksanakan pada Jumat (10/11/2023).
-
Apa yang dirayakan pada Hari Anak Nasional di Indonesia? Setiap tahun, tanggal 23 Juli diperingati sebagai Hari Anak Nasional di Indonesia, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya perlindungan dan pemenuhan hak-hak anak.
-
Dimana Festival Layang-Layang Internasional di Bantul digelar? Suasana Pantai Parangkusumo terasa berbeda pada hari Sabtu, 15 Juli 2023. Tampak layang-layang berukuran besar dengan berbagai macam bentuk menghiasi langit tempat wisata populer di Kabupaten Bantul itu.
-
Kapan Muhibah Budaya dalam rangkaian Banyuwangi Ethno Carnival digelar? Muhibah Budaya yang digelar Jumat malam (7/7/2023) tersebut menampilkan berbagai atraksi tari dari sejumlah daerah.
-
Kapan Festival Anak Yatim di Banyuwangi dimulai? Rangkaian FAY sendiri diawali pada Senin pagi (25/7/2023) dengan memberikan kelas kepengasuhan kepada sejumlah orang tua ataupun wali asuh anak yatim.
-
Dimana acara Festival Anak Yatim di Banyuwangi diselenggarakan? "Kami ingin menjadi bagian dari anak-anak titipan Tuhan ini untuk mewujudkan impiannya. Menghadirkan keceriaan dan kebahagiaan bagi mereka," ungkap Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani saat membuka acara di Pendopo Shaba Swagata Blambangan, Rabu (26/7/2023).
"Saya tidak tahu ada cerita seperti itu. Tapi bagi saya berdoa di sini jadi lebih hikmat. Merasa dekat dengan Yesus," kata Susilo, salah seorang pengunjung ketika ditemui merdeka.com, Jumat (18/12).
Baginya, candi dan patung Yesus dengan rupa Jawa ini lebih membuatnya nyaman dalam beribadah. Sebab dia merasa begitu dekat dengan kehadiran Tuhan.
"Saya orang Jawa, tentu akan lebih nyaman dengan sosok Yesus seperti ini. Seolah kenal akrab. Saya tidak tahu sebabnya, tapi begitu yang saya rasakan," ungkap Susilo.
Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus Ganjuran ©2015 Merdeka.com
Hal serupa juga diamini oleh Wisnu Broto, warga Kulonprogo yang sudah beberapa kali berkunjung ke Candi Hati Kudus Yesus.
"Saya meyakini kalau berdoa sungguh-sungguh pasti akan dikabulkan Tuhan. Ini perantara saja agar lebih khusuk, jadi rasanya tenteram dan lebih dekat dengan Tuhan," kata Wisnu.