Depan PN Jakut dipadati massa penentang Ahok, warga sulit melintas
Depan PN Jakut dipadati massa penentang Ahok, warga sulit melintas. Salah satu pemimpin aksi, melalui mobil komando meminta massa untuk memberikan jalan bagi warga yang ingin lewat. Bahkan dia meminta barisan pengamanan membuat barikade agar warga dapat melintasi kawasan tersebut dengan aman.
Massa penentang terdakwa kasus dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama memenuhi Jalan Gadjah Mada. Akibatnya kendaraan yang ingin melintasi dengan Gedung Pengadilan Negeri Jakarta Utara sempat terhenti.
Salah satu pemimpin aksi, melalui mobil komando meminta massa untuk memberikan jalan bagi warga yang ingin lewat. Bahkan dia meminta barisan pengamanan membuat barikade agar warga dapat melintasi kawasan tersebut dengan aman.
"Buat barikade, buka jalan buka jalan. Awas provokasi, musuh kita Ahok," teriaknya dari atas mobil komando.
Pantauan merdeka.com, awalnya ruas jalan yang tersisa dan dapat dilalui warga ada dua. Namun, semakin siang jalan yang terdiri atas empat ruas tersebut penuh dengan massa yang rata-rata mengenakan baju putih.
Sebelumnya, kepadatan sudah mulai dapat dirasakan saat memasuki perempatan Jalan Gadjah Mada menuju Kota Tua, Jakarta Barat. Akibatnya, pihak kepolisian memperbolehkan kendaraan pribadi menggunakan jalur bus Transjakarta.
Sedangkan di depan PN Jakarta Utara sendiri nampak tiga water canon dan dua baracuda parkir. Massa aksi yang ingin mengawal jalannya sidang melakukan orasi di sebelah kanan pintu masuk, dengan membawa spanduk dan Bendera mereka meminta agar Basuki atau akrab disapa Ahok itu segera dipenjara.
Baca juga:
Hasil putusan sela, Hakim tolak keberatan Ahok
Keberatan Ahok ditolak, sidang dilanjutkan 3 Januari
Takut bentrok, pendukung Ahok tonton sidang di Rumah Lembang
2.000 Polisi amankan sidang Ahok putusan sela
Ahok lambaikan tangan dan salam 2 jari sebelum sidang dimulai
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Siapakah Letkol Atang Sendjaja? Nama Atang Sendjaja diketahui berasal dari seorang prajurit kebanggaan Jawa Barat, yakni Letnan Kolonel (Letkol) Atang Sendjaja.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.