Desa di zona rawan bencana Gunung Agung diselimuti hujan abu
Letusan freatik yang menandakan semburan asap tebal dari kawah Gunung Agung, membuat sebagian wilayah di Karangasem Bali disiram hujan abu. Seperti yang terjadi di kawasan rawan bencana III Gunung Agung.
Letusan freatik yang menandakan semburan asap tebal dari kawah Gunung Agung, membuat sebagian wilayah di Karangasem Bali disiram hujan abu. Seperti yang terjadi di kawasan rawan bencana III Gunung Agung.
"Ya benar memang sudah terjadi hujan abu di Desa Sebudi," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Karangasem Ida Bagus Ketut Arimbawa saat dihubungi, Selasa (21/11) malam.
-
Kapan Gunung Semeru erupsi? "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari Senin, 6 Mei 2024 pukul 05.43 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati sekitar 700 meter di atas puncak atau sekitar 4.376 mdpl," kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru Mukdas Sofian, Senin (6/5).
-
Di mana letak Gunung Semeru yang mengalami erupsi? Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dengan Malang, Jawa Timur mengalami erupsi dengan tinggi letusan teramati 600 meter di atas puncak atau 4.276 meter di atas permukaan laut (mdpl) pada Rabu.
-
Kenapa Gunung Agung di Bali dikeramatkan? Gunung Agung merupakan gunung yang dikeramatkan warga Bali, karena ada banyak pantangan yang harus dipatuhi ketika akan mendaki.
-
Kapan Gunung Tangkuban Perahu dikabarkan erupsi? Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang mengandung narasi bahwa Gunung Tangkuban Perahu yang berada di Bandung, Jawa Barat, mengalami erupsi pada tanggal 11 Juni 2024 lalu.
-
Apa yang terjadi pada Gunung Semeru? Gunung Semeru yang memiliki ketinggian 3.676 meter di atas permukaan laut (mdpl) di perbatasan Kabupaten Lumajang dengan Malang, Jawa Timur (Jatim), kembali erupsi disertai dengan letusan abu vulkanik.
-
Dimana letak Gunung Agung, gunung tertinggi di Bali? Gunung Agung yang terletak di Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem ini memiliki ketinggian 3.031 mdpl.
Namun sejauh ini, BPBD belum menerima laporan daerah mana saja yang dihujani abu.
Dia menjelaskan, Gunung Agung terlihat mengeluarkan asap hitam hingga pukul 17.35 WITA dari pukul 17.05 waktu setempat.
Warga di Desa Sebudi dan desa yang berada di KRB III saat ini sudah mengungsi. "Mereka sudah turun dan mengungsi,"ungkapnya.
BPBD mengimbau agar warga tetap tenang, status Gunung Agung saat ini berada dilevel III atau siaga.
"Saat ini jumlah pengungsi Gunung Agung sebanyak 29.245 jiwa, menempati di 278 titik pengungsian," pungkasnya.
(mdk/cob)