Diberi Gelar Doktor HC Bidang Agama Islam, Pakde Karwo Mengaku Santri Belum Khatam
Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya memberikan gelar Doktor Honoris Causa (HC) untuk mantan Gubernur Jawa Timur, Soekarwo. Pakde Karwo mendapat gelar HC dalam bidang Ilmu Pendidikan Agama Islam.
Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya memberikan gelar Doktor Honoris Causa (HC) untuk mantan Gubernur Jawa Timur, Soekarwo. Gelar tersebut diberikan langsung oleh Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya, Masdar Hilmy.
"Saya kukuhkan gelar Doktor Honoris Causa (HC) Soekarwo dalam bidang Ilmu Pendidikan Agama Islam," kata Masdar di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya, Jawa Timur, Rabu (27/3).
-
Kenapa Soetomo berpesan untuk dimakamkan di Surabaya? Ia ingin dimakamkan di Surabaya agar senantiasa dekat dengan masyarakat kota itu.
-
Apa pekerjaan pertama Soekarno di Surabaya? Kota Surabaya menjadi tempat pertama kali belajar agama, menikah, dan bekerja. Kisah Presiden Soekarno Menyatakan Cinta pada Siti Oetari di Jembatan Peneleh Surabaya, Sederhana tapi Romantis Kisah cinta Presiden Pertama RI, Ir. Soekarno dengan istri pertamanya, Siti Oetari, tak terlalu mendapat sorotan. Masih ada banyak fakta yang belum terungkap ke publik terkait hubungan asmara tersebut. Kasih Sayang Soekarno Kota Surabaya jadi saksi di mana Soekarno pertama kali bekerja untuk menghasilkan uang. Pekerjaan pertamanya yakni sebagai petugas kereta api di Stasiun Semut.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Bagaimana Sobikhan merawat sawo raksasa? “Seiring berjalannya waktu, kita pupuk MPK sebulan sekali dengan dosis satu sendok per satu ember. Setelah pohon tambah besar, kita tambah dosisnya lagi 2-3 sendok,” kata Sobikhan dikutip dari kanal YouTube Cap Capung.
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
-
Kapan Soeharto bertugas di Sulawesi Selatan? Soeharto dan keluarga BJ Habibie sudah saling kenal dan dekat sejak tahun 1950. Kala itu, Soeharto berdinas di Sulawesi Selatan dan kebetulan rumah BJ Habibie tepat di depan markasnya, Brigade Mataram.
Ada beberapa pertimbangan yang membuat Soekarwo atau Pakde Karwo dinilai layak mendapat gelar HC. Salah satunya yaitu memiliki pengalaman yang cukup, dan memiliki karier yang mumpuni.
"Alasannya kami meloloskan dan memberikan gelar Pak Karwo ini lantaran memiliki pengalaman cukup sebagai Gubernur Jawa Timur, dan sekda provinsi serta ilmu yang cukup," kata Guru Besar A. Zahra saat memberikan sambutan.
Dia menjelaskan hanya ada tiga orang yang diberikan gelar HC, yaitu KH. Hasyim Asy'ari, Imam Nahrawi, dan Pakde Karwo. Dia pun berharap setelah mendapatkan gelar, Karwo bisa menyampaikan ilmunya menjadi seorang dosen.
"Setelah mendapatkan gelar ini saya harap, Pak Karwo bisa menjadi pengajar," kata Zahra.
Sementara itu, Pakde Karwo yang membawa karya tulis berjudul Rekonstruksi Pendidikan Diniyah Pesantren, Model Pendidikan Berbasis Spiritual mengatakan bahwa dirinya belum khatam Alquran namun sudah mendapat gelar.
"Saya ini santri yang belum khatam, tapi sudah dapat gelar honoris causa dari UIN Sunan Ampel," ujar Pakde Karwo dalam sambutan sebelum pengukuhan gelar.
"Tapi santri yang belum khatam itu lebih tawadu pada Kiainya dari pada yang sudah khatam," imbuhnya disambut peserta sidang.
Diketahui dalam acara tersebut juga dihadiri oleh Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, serta wakilnya Emil Dardak.
Baca juga:
Mahasiswa UINSA Surabaya Tolak Pemberian Gelar Honoris Causa untuk Soekarwo
Lupakan Seteru Lama, Khofifah, Soekarwo, dan Gus Ipul Bersatu Dukung Jokowi
PDIP Sebut 86% Caleg Demokrat di Jatim Dukung Jokowi Berpikir Objektif
Soekarwo Sebut 86 Persen Caleg Demokrat di Jawa Timur Dukung Jokowi
AHY Tunjuk Pakde Karwo & Nachrowi Ramli Jadi Panglima Pemenangan Wilayah
Ada Khofifah & Soekarwo, TKN Makin Pede Jokowi-Ma'ruf Menang di Jatim