Diduga bertengkar usai cekcok, ABG tewas di lokalisasi Kampung Baru
Polisi belum mengetahui identitas pelaku.
Diduga cekcok mulut dengan seseorang belum diketahui identitasnya, seorang remaja, Zulkarnain (17), ditemukan tewas bersimbah darah di lokalisasi Kampung Baru, Palembang, Jumat (5/8). Dia mengalami luka tusuk di bagian dada yang cukup dalam.
Informasi dihimpun, korban sebelumnya masuk ke kawasan itu bersama beberapa rekannya, Kamis (4/8) malam. Tidak diketahui tujuan korban mendatangi tempat hiburan malam tersebut.
Pada dini harinya, korban bertemu dengan pelaku dan terlibat salah paham sehingga cekcok mulut. Tiba-tiba, pelaku menusuk dada korban menggunakan senjata tajam. Usai kejadian, pelaku kabur.
Penghuni Kampung Baru yang mengetahui korban terkapar langsung membawanya ke Rumah Sakit Myria Palembang, tak jauh dari lokasi. Namun, dokter memvonis korban sudah meninggal sebelum tiba di rumah sakit.
Kanit Reskrim Polsek Sukarami Palembang, Iptu Heri, membenarkan peristiwa itu. Korban sudah dibawa ke rumah duka di Kelurahan 2 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, tanpa dilakukan autopsi atas permintaan keluarga.
"Kita belum tahu dugaannya seperti apa, bisa saja karena berawal cekcok mulut. Korban kena luka tusukan di dada," kata Heri.
Saat ini, kata dia, pihaknya sudah melakukan olah TKP dan memasang garis polisi di lokasi kejadian. Penyidik juga masih mengumpulkan data dari beberapa orang saksi.
"Identitas pelaku belum diketahui, masih misterius. Kita lengkapi dulu data-data awal untuk penyelidikan," tutup Heri.