Dilantik kesorean, Prasetyo batal ngantor di Kejagung hari ini
"Besok bapak sudah ngantor," kata Kapuspen Kejagung Tony S Spontana.
Jaksa Agung HM Prasetyo tak langsung ngantor usai dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara. Sebab, mantan politikus NasDem itu masih ada acara di Istana.
"Nggak jadi dateng karena kemaleman dan masih ada acara di sana (Istana-red)," kata Kapuspen Kejagung Tony S Spontana di Kejagung, Jakarta, Kamis (20/11). Untuk diketahui, acara pelantikan Prasetyo baru selesai pukul 16.30 Wib, setelah molor sekitar dua jam.
Tony mengatakan, usai dilantik sebagai Jaksa Agung, Jaksa Agung Muda Pidana Umum (Jampidum) tahun 2005-2006 itu memang direncanakan langsung menggelar perkenalan dengan sejumlah pejabat Kejaksaan Agung. Akan tetapi, karena agenda yang masih diikutinya di Istana, maka rencana itu urung dilakukan.
"Besok bapak sudah ngantor," kata dia.
Sebelumnya, Jokowi resmi melantik HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung di Istana Negara Jakarta. Pelantikan berdasarkan Surat Keputusan Presiden Nomor 131 Tahun 2014.
Prasetyo juga berjanji akan melakukan reformasi birokrasi di tubuh Kejaksaan yang selama ini dinilai lamban dalam menangani kasus. Prasetyo akan mengajak seluruh pegawai Kejaksaan untuk mempercepat kinerjanya.
"Saya akan ajak teman-teman di Kejagung untuk meningkatkan kinerjanya. Ya kita bekerja keras, bekerja, dan bekerja. Itu adalah komitmen kita," ujarnya.