Dua Korban Terakhir Longsor di Bogor Ditemukan Berpelukan, Operasi SAR Tuntas
Tim SAR gabungan menuntaskan operasi pencarian korban longsor di Kampung Sirnasari RT07/04, Kelurahan Empang, Bogor Selatan, Kota Bogor, seusai menemukan dua korban terakhir, Jumat (17/3). Kedua korban yang ditemukan yakni Yuli (65) dan Yusuf (8 bulan).
Tim SAR gabungan menuntaskan operasi pencarian korban longsor di Kampung Sirnasari RT07/04, Kelurahan Empang, Bogor Selatan, Kota Bogor, seusai menemukan dua korban terakhir, Jumat (17/3). Kedua korban yang ditemukan yakni Yuli (65) dan Yusuf (8 bulan).
Kedua korban ditemukan meninggal dunia. Jasad mereka dalam posisi berpelukan.
-
Di mana saja bencana tanah longsor terjadi di Jawa Tengah? Cuaca ekstrem dalam beberapa hari belakangan membuat sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah dilanda bencana longsor dan tanah bergerak. Salah satu bencana longsor itu terjadi di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu (3/3) petang. Bencana longsor juga terjadi di Dukuh Secang, Desa Jetis, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Dimana lokasi bencana longsornya? Tim elit Basarnas ini salah satunya diterjunkan untuk memaksimalkan upaya pencarian korban bencana longsor pada areal tambang emas rakyat di Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
-
Dimana tanah longsor terjadi di Kabupaten Karangasem? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
Dengan penemuan jasad keduanya, seluruh korban tertimbun longsor pada Selasa (14/3) malam itu telah ditemukan.
Nenek dan Cucu
Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Ali Akhwan mengapresiasi seluruh elemen yang terlibat dalam operasi SAR empat hari terakhir.
Dia memaparkan, Yuli merupakan nenek dari Yusuf. Sebelum longsor terjadi, perempuan itu menemani cucunya tidur sebelum tertimbun longsor.
"Karena kemarin waktu tidur dikelonin sama neneknya. Alhamdulillah sudah ditemukan. Semua korban tertimbun sudah ditemukan," kata Ali.
"Berkat doa warga Kota Bogor dan sinergitas kita semua, TNI, Polri, Damkar, Basarnas, BPBD, Tagana, Brimob dan Satpol PP bekerja siang malam mencari korban, semua berhasil dievakuasi," kata dia.
(mdk/yan)