Fahri duga Panglima TNI ditolak karena AS punya agenda tersembunyi
Fahri duga Panglima TNI ditolak karena AS punya agenda tersembunyi. Apalagi, kata Fahri, jelang tahun politik 2018-2019 serta ramainya pemberitaan soal dokumen rahasia Amerika Serikat (AS) yang berisi keterlibatan TNI dalam pembantaian massal Partai Komunis Indonesia pada 1965.
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah curiga ada masalah lain selain administrasi terkait penolakan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo saat akan berkunjung ke Amerika Serikat. Dia menduga Amerika pasti memiliki agenda tersembunyi atas penolakan itu.
Apalagi, kata Fahri, jelang tahun politik 2018-2019 serta ramainya pemberitaan soal dokumen rahasia Amerika Serikat (AS) yang berisi keterlibatan TNI dalam pembantaian massal Partai Komunis Indonesia pada 1965.
"Sebab kita tahu Amerika ini kadang-kadang dia punya mau, menjelang-menjelang peristiwa politik, tahun politik dia biasa punya mau," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (23/10).
"Lagi goyang-goyang dalam negeri, kita lagi baru kan katanya ada dokumen keterlibatan Amerika atau Amerika punya dokumen tentang peristiwa 1965 dan sebagainya itu kan memang kelakuan mereka, mereka memang enggak mungkin lepas," sambungnya.
Hal ini, kata Fahri, mustahil penolakan terhadap Panglima Gatot ke AS karena masalah koordinasi atau administrasi. Dia menyebut tentara Amerika tidak mungkin tak mengetahui masalah penolakan Gatot.
Panglima Gatot diundang dari Pangab Amerika Serikat Jenderal Joseph F. Dunford Jr untuk menghadiri acara Chiefs of Defense Conference on Countering Violent Extremist Organization (VEOs).
"Ini kan beetwen military and military kan? militer itu kan sangat disiplin, enggak mungkin lah administrasi militer Amerika pentagon yang begitu hebat itu bisa kecolongan begitu lho," tambahnya.
Oleh karena itu, Fahri mengusulkan agar pemerintah Indonesia melakukan investigasi terkait penolakan Gatot ke AS. Menteri Luar Negeri Retno L Marsudi diminta tak puas dengan hanya menerima klarifikasi dari Kedubes AS. Tetapi harus mendapat penjelasan dari Menteri Luar Negeri AS.
"Saya meminta akan Kemenlu jangan telepon dubes ini 'oh sudah mohon maaf ini ini' jangan. Kita kan juga enggak mau insiden itu terjadi pada pejabat-pejabat yang lain, apalagi ini pejabat militer," ujar dia.
Sebelumnya, Duta Besar AS untuk Indonesia Joseph Donovan meminta maaf pada Menlu RI Retno Marsudi atas insiden Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo ditolak saat hendak terbang ke Amerika Serikat.
"Pihak Kedutaan AS telah berkoordinasi dengan staf Panglima TNI tentang masalah ini. Kedubes AS siap memfasilitasi perjalanan Jenderal Gatot Nurmantyo) ke Amerika Serikat," sebut pernyataan Kedubes AS, Minggu (22/10).
Pihak Kedubes AS berharap kasus ini tak mengganggu hubungan antara Indonesia dan AS. "Kami tetap berkomitmen pada Kemitraan Strategis dengan Indonesia," tulis Laman resmi Kedubes AS di Jakarta.
Pihak kedutaan AS juga menyampaikan bahwa mereka sudah mencabut larangan tersebut. Saat ini, Gatot Nurmantyo dan rombongan sudah bisa melanjutkan kunjungan ke AS.
Baca juga:
Panglima TNI disarankan tetap berangkat usai pelarangan masuk AS dicabut
Hanura soal Gatot ditolak AS: Martabat bangsa tidak boleh dipermainkan
Saat dilarang ke AS, Panglima TNI langsung lapor Presiden Jokowi
Larangan Jenderal Gatot masuk Amerika Serikat dicabut
Menlu Retno lapor Jokowi soal penolakan kunjungan Panglima TNI ke AS
Jenderal Gatot ditolak masuk AS, hubungan diplomatik bisa terganggu
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Kapan Panglima TNI menerima penghargaan? Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dianugerahi penghargaan Meritorious Service Medal dari Pemerintah Singapura.
-
Apa nama penghargaan yang diterima Panglima TNI? Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto dianugerahi penghargaan Meritorious Service Medal dari Pemerintah Singapura.
-
Bagaimana pasukan TNI memburu Presiden Fretilin Nicolao Lobato? Batalyon Parikesit memburu Lobato dengan dua helikopter SA-330 Puma milik TNI AU. Setiap ada info, pasukan akan diterbangkan helikopter ke lokasi terdekat. Mereka akan turun menggunakan tali atau melompat dengan gesit dari helikopter untuk kemudian mengejar Lobato. Tahun 1978 tim mobile udara turun untuk pertama kali di wilayah Laklobar dan Soibada. Pergerakan mereka terbukti efektif menekan lawan. Suara helikopter yang menderu-deru di perbukitan juga menjadi pukulan psikologis bagi pasukan pengawal Lobato.
-
Bagaimana anggota TNI itu ditemukan? Anggota TNI dari kesatuan POM AD III/Siliwangi itu pertama kali ditemukan tergeletak berlumuran darah oleh warga di halaman bengkel mobil, Jalan Pangkalan 5, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jumat (29/3) sekira pukul 03.30 WIB.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.