Gagal daftar PPDB online, 700 anak di Bekasi akhirnya bisa sekolah
Proses penerimaan siswa baru untuk SMP Negeri di Kota Bekasi telah berakhir pertengahan bulan ini. Namun pemerintah setempat tetap mengakomodasi siswa miskin yang belum sekolah untuk masuk ke sekolah negeri.
Proses penerimaan siswa baru untuk SMP Negeri di Kota Bekasi telah berakhir pertengahan bulan ini. Namun pemerintah setempat tetap mengakomodasi siswa miskin yang belum sekolah untuk masuk ke sekolah negeri.
"Mereka yang dimasukkan ke sekolah negeri adalah yang gagal pada PPDB online," kata Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi Inayatullah, Rabu (25/7).
-
Bagaimana cara orang tua mendaftar siswa baru di sekolah? Di Jakarta, PPDB secara online dibuka pada 10 Juni hingga 4 Juli 2024. Di Bantul, PPDB jenjang SMP negeri yang dilakukan secara online, dibuka melalui empat jalur yaitu Jalur Zonasi, Jalur Prestasi, Jalur Afirmasi, dan Jalur Perpindahan tugas orang tua atau wali.
-
Apa kendala yang dihadapi orang tua dalam mendaftarkan siswa baru? “Kalau sekarang harus buat akun dulu dan itu antre sangat lama. Terus antre di ruang sini. Terus antre lagi di scan. Dan ini membuat orang tua semakin repot. Saya sudah dua hari ini mengurus beginian, dan sampai sekarang belum selesai,” kata Titin Sumarni, salah satu orang tua calon peserta didik baru.
-
Bagaimana cara sekolah mencarikan NISN baru bagi siswa? Bagi siswa baru, biasanya akan disarankan untuk melakukan cek NISN seperti langkah yang sebelumnya. Apabila dalam pencarian NISN nama siswa tak ditemukan, pihak sekolah akan mencarikan NISN serta mengajukan NISN baru dengan langkah ini: Download formulir peserta didik (F-PD) dan juga formulir A 1 pengajuan NISN baru di situs NISN.* Buka lama NISN di https://nisn.data.kemdikbud.go.id* Pilih menu formulir pengajuan (untuk mencarikan NISN baru siswa)* Cetak formulir-formulir* Lakukan pengisian semua formulir secara manual* Serahkan formulir tersebut kepada operator NISN/NPSN sekolah asal siswa tersebut* Bagi pihak sekolah maka dapat mengirimkan formulir A 1 tersebut kepada PDSP via email dengan alamat email pdsp@kemdiknas.go.id untuk diberikan NISN.
-
Siapa yang pakai seragam sekolah baru? Moana yang mengenakan seragam baru lengkap dengan hijabnya. Ia pun tampak bersemangat menggendong ransel merahnya ke sekolah.
-
Siapa yang baru saja memulai pendidikan di perguruan tinggi? Anak pertama dari Nola Be3 yang dikenal dengan nama Naura Ayu telah menyelesaikan pendidikan menengahnya sejak tahun 2020. namun, baru kali ini ia mengambil peran baru sebagai mahasiswi baru di perguruan tinggi.
-
Siapa yang pindah sekolah? Melansir dari akun fristymayangdewi, seorang siswa bernama Ucok terpaksa pindah sekolah ke Jakarta setelah ayahnya meninggal dunia.
Inay mengatakan, penyisiran sejak Senin lalu, mendapatkan 700-an siswa miskin yang berhasil dimasukkan ke dalam sekolah negeri di lingkungan setempat. Menurut dia, memasukkan mereka ke sekolah negeri mengacu pada Permendikbud nomor 14 tahun 2018 tentang PPDB.
"Dalam aturan itu tidak ada batasan kuota rombel. Sementara pada saat PPDB online, kami menetapkan sebanyak 38 siswa dalam setiap rombel," lanjutnya.
Inay mengatakan, yang bisa dimasukkan ke sekolah negeri adalah yang benar-benar tidak sekolah karena gagal pada PPDB online. Adapun kegagalan itu disebabkan kalah berkompetisi masalah nilai melalui jalur zonasi.
"Kalau sudah mendaftar ke swasta tidak bisa dimasukkan ke negeri, karena dikhawatirkan banyak siswa yang pindah nantinya," ujar Inay.
PPDB online tahap pertama dibuka tanggal 3 Juli selama tiga hari. Jumlah bangku yang disediakan mencapai 14.900-an, sedangkan jumlah pendaftar mencapai 24 ribu-an. Setelah diumumkan, rupanya masih ada 2.300-an bangku kosong karena jalur afirmasi tak banyak diminati, sehingga ditutup dengan pendaftaran tahap kedua pada 10 Juli.
"Setelah tahap kedua ditutup, kami kemudian menyisir siswa miskin yang tidak sekolah. Hasilnya, ada sekitar 700-an yang ditemukan, sehingga dimasukkan ke dalam sekolah negeri. Ini untuk pemerataan pendidikan," kata dia.
Inay mengatakan, sekolah negeri di Kota Bekasi dijamin gratis. Pemerintah daerah telah mengalokasikan anggaran hingga ratusan miliar rupiah untuk biaya operasional sekolah. Sehingga dipastikan tak ada pungutan terhadap orang tua siswa.
Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia Kota Bekasi Aris Setiawan mengapresiasi langkah Dinas Pendidikan. Sebab Permendikbud nomor 14 tahun 2018 cukup peduli terhadap pemerataan pendidikan, apalagi terhadap keluarga tidak mampu.
"Sesuai amanat undang-undang, setiap anak berhak mendapatkan pendidikan," ujarnya.
Baca juga:
Dinas Pendidikan wajib pastikan anak mendapatkan sekolah
Dapat laporan pungli di SMP, DPRD akan panggil Dinas Pendidikan Banyumas
Tidak dapat sekolah negeri, ratusan calon siswa di Kupang terlantar
Mendikbud tegaskan SKTM palsu akan diverifikasi dan ditertibkan
Sudah setorkan Rp 5 juta, ibu ini tak lihat nama anak di pengumuman PPDB online
Baru 2 tahun, Mendikbud janji sistem PPDB akan terus diperbaiki dan semakin membaik