Pulang Dari Belanja, Ratna Disambar KA Joglosemarkerto
Dia menerangkan saat korban akan menyeberang rel, datang kereta api dari arah barat ke timur. Korban, lanjut Hendri, sempat menunggu kereta api tersebut melintas.
Seorang PNS bernama Ratna Kusni Agutiyah (51) tewas tertabrak kereta api di wilayah Banyuraden, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, Senin (3/12). Dia tewas seketika di tempat kejadian.
Kapolsek Gamping, Kompol Hendri Mukti mengatakan kejadian terjadi sekitar pukul 07.15 WIB. Berdasarkan keterangan dari saksi, katanya, korban tinggal tak jauh dari lokasi kecelakaan.
-
Kenapa kereta kencana Kiai Garuda Yeksa dijuluki "kereta kencana"? Dilansir dari Kemdikbud.go.id, kereta itu mendapat julukan “kereta kencana” karena komponennya berlapis emas 18 karat.
-
Mengapa jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta ditutup? Jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta dulunya merupakan jalur strategis militer Hindia Belanda. Namun sejak tahun 1976, jalur kereta api itu ditutup.
-
Kapan Balai Yasa Yogyakarta mulai mengelola lokomotif diesel hidrolik? Sementara itu untuk perawatan lokomotif Diesel Hidrolik (DH), lokomotif yang telah berdinas selama 12.000 jam akan masuk Balai Yasa Yogyakarta untuk melakukan SPA.
-
Apa yang dilakukan Kama saat liburan di Yogyakarta? Anak-anak Zaskia Adya Mecca menemukan kebahagiaan dalam hal-hal sederhana seperti jajan gulali dan duduk santai di pinggir jalan.
-
Siapa yang memulai aksi jalan kaki dari Yogyakarta ke Bandung? Aksi kemanusiaan dilakukan oleh seorang lansia penyintas stroke asal Kota Bekasi, Jawa Barat bernama Komaruddin Rachmat.
-
Kapan Duta pindah ke Yogyakarta? Cerita Masa Kecil Fakta Menarik: Duta, Berusia 3,5 Tahun, Pindah ke Yogyakarta dan Mampu Berbicara Bahasa Jawa dan Indonesia Secara Bersamaan.
"Berdasarkan keterangan dari saksi, korban saat itu hendak pulang dari berbelanja di warung milik tetangganya yang terletak di seberang rel," katanya saat dihubungi wartawan, Senin (3/12).
Dia menerangkan saat korban akan menyeberang rel, datang kereta api dari arah barat ke timur. Korban, lanjut Hendri, sempat menunggu kereta api tersebut melintas.
"Setelah kereta api dari barat ke timur itu melintas, korban langsung menyeberang rel jalur utara. Tanpa disadari oleh korban di jalur utara juga akan melintas KA Joglosemarkerto. Korban pun kemudian ditabrak oleh KA Joglosemarkerto tersebut," papar Hendri.
Hendri menambahkan, korban kemudian mengalami luka dan meninggal di lokasi kejadian. Pihak Polsek Gamping, sambung Hendri segera tiba di lokasi kejadian sesaat usai ada warga yang melaporkan ada korban tertabrak KA.
"Korban mengalami cedera berat pada bagian kepala akibat tertabrak KA. Korban meninggal di lokasi kejadian. Setelah dilaksanakan pemeriksaan unit Identifikasi Polres Sleman korban kemudian dibawa ke RS Bhayangkara," tutupnya.
Baca juga:
Duduk di Rel, Pengemudi Ojek Online Tewas Dilindas Kereta Api
Menhub Budi Ungkap Penyebab Terjadinya Insiden Surabaya Membara
Menhub Beri Santunan Keluarga Korban Insiden 'Surabaya Membara'
KAI Daop 8 Surabaya: Tak Ada Koordinasi Panitia Amankan Jalur di Viaduk
'Surabaya Membara' Berujung Maut, Pemkot evaluasi 'Parade Surabaya Juang'
Khofifah: Kolosal 'Surabaya Membara' tetap digelar dengan Pengamanan Terjamin