Hujan deras sejak Sabtu, ratusan rumah Muntok Banga Belitung terendam banjir
Banjir paling parah terjadi di Kampung Ciulong, Tanjung, Belolaut dan Kampung Ulu. "Kami berharap hujan segera berhenti agar debet air tidak semakin bertambah," katanya.
Hujan deras yang turun sejak Sabtu (10/3) dini hari dan pasang air laut tinggi mengakibatkan sejumlah wilayah di Muntok, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, kebanjiran. Ratusan rumah warga terendam.
"Ratusan rumah warga dan tempat usaha yang berada di pasar lama Muntok terendam, rata-rata setinggi 50 centimeter hingga satu meter," kata salah satu warga, Andi di Muntok. Demikian dikutip dari Antara, Minggu (11/3).
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Kapan musim hujan dimulai? Musim hujan telah tiba. Selain membawa kebahagiaan dan kesegaran, musim hujan juga membawa berbagai penyakit, salah satunya adalah flu.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Kapan banjir pertama kali terjadi di Jakarta? Pada masa VOC sendiri telah dilakukan berbagai cara untuk menanggulangi banjir di Batavia (kini Jakarta). Gubernur Jenderal silih berganti mencoba berbagai upaya.
-
Siapa saja yang terdampak oleh banjir? Dampak banjir sangat luas dan kompleks, melibatkan aspek kesehatan, ekonomi, dan lingkungan. Banjir sering kali menyebabkan penyakit yang disebarkan melalui air, seperti kolera dan leptospirosis, yang dapat menyebar dengan cepat di antara populasi yang terdampak. Dari sisi ekonomi, banjir dapat menghancurkan tanaman pangan, merusak infrastruktur, dan menghentikan aktivitas bisnis, mengakibatkan kerugian finansial yang signifikan.
Banjir paling parah terjadi di Kampung Ciulong, Tanjung, Belolaut dan Kampung Ulu. "Kami berharap hujan segera berhenti agar debet air tidak semakin bertambah," katanya.
Hingga Minggu siang, Desa Belolaut masih terus diguyur hujan. Ketinggian air menapai pinggang orang dewasa.
"Dusun 2 Belolaut lebih dari 50 rumah warga terendam, sedangkan di Dusun 3 lebih dari 60 rumah," jelas Suhaidir, warga lainnya yang menjadi korban.
Untuk sementara waktu kendaraan yang akan melintas di jalan utama desa tersebut tidak bisa melaju karena genangan air cukup tinggi dan ada beberapa gorong-gorong serta jembatan yang rusak.
"Kami berharap pemangku kepentingan mendirikan tenda darurat, dapur umum dan menyediakan air bersih layak konsumsi untuk warga korban," katanya.
Suhaidir yang saat ini menjabat sebagai Direktur Lembaga Kelautan dan Perikanan Indonesia Kabupaten Bangka Barat tersebut juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada karena diperkirakan genangan air semakin bertambah.
"Anak-anak yang masih kecil juga perlu dijaga dan diperhatikan saat bermain air genangan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.
Camat Muntok, Sukandi, mengatakan banjir seperti ini hampir setiap tahun terjadi di sejumlah lokasi yang selama ini menjadi langganan yang diakibatkan hujan deras disertai pasangan air laut tinggi.
"Untuk jumlah rumah yang terkena dampak dan terendam masih dalam proses pendataan, kami juga masih melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk membantu warga," kata dia.
Selain merendam rumah warga, banjir juga diperkirakan mengakibatkan sejumlah infrastruktur, seperti jalan, jembatan, gorong-gorong, selokan dan lainnya dalam kondisi rusak.
Baca juga:
Cegah banjir, JK minta kepala daerah siapkan program sejuta cangkul
Ribuan KK terdampak banjir, rumah orang tua Bupati OKU ikut terendam
Hujan lebat, jembatan di OKU putus & sejumlah kecamatan terendam banjir
2 Kecamatan di Tangerang terendam banjir hingga setinggi 1 meter
Banjir surut, Kementerian PUPR tetap siagakan pompa dan perbaiki Jalan Kaligawe
Korban banjir di Lampung Timur mengeluh bantuan pemerintah telat datang
Parahnya banjir rendam Louisville sampai lampu taman nyaris tenggelam