Ide 'gila' Bupati Dedi, Waria insyaf dijadikan Satpol PP & pemadam
Setelah sadar dan direkrut, para waria insyaf itu bisa merangkul waria lain untuk memilih jalan hidup lebih terhormat.
Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi dikenal dengan kebijakan kreatif. Terobosannya untuk membuat Purwakarta menjadi salah satu daerah yang diperhitungkan di Indonesia terkadang 'gila'.
Usai mewajibkan petugas satuan keamanan (Satpam), di Purwakarta, menggunakan pakaian adat khas Sunda, dengan ala prajurit masa kerajaan, Bupati Dedi menantang ulama se-Purwakarta menyadarkan para waria yang sering mangkal di Purwakarta. Salah satu titik tempat para waria mangkal yaitu di kawasan Stasiun Kereta Api Purwakarta, yang terletak di Jalan KK Singawinata, Purwakarta.
Dedi Mulyadi mengatakan, selama ini pemerintah sering menerjunkan Satpol PP Purwakarta untuk menangkap para waria berikut dengan para penjaja seks komersil (PSK) di lokasi itu. Tapi, berulang kali razia, para waria masih tetap mangkal.
"Makanya saya tantang ulama se-Purwakarta untuk menyadarkan para waria itu," kata Dedi saat memberikan sambutan dalam agenda Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ), di Pendopo Pemkab Purwakarta, Rabu (20/1).
Hadir pada kesempatan itu para ulama se-Purwakarta yang tergabung dalam Majelis Ulama Indonesia (MUI) Purwakarta. Selama ini, dikatakan Dedi, pendekatan penyadaran para waria kerap dilakukan dengan cara cukup represif lewat alat pemerintah, seperti Satpol PP. Dia berjanji jika berhasil disadarkan, para waria tersebut akan direkrutnya menjadi petugas Satpol PP dan petugas Pemadam Kebakaran.
"Para waria yang sudah sadar itu akan saya rekrut jadi petugas Satpol PP atau Damkar," kata Dedi.
Menurutnya, setelah sadar dan direkrut, para waria insyaf itu bisa merangkul waria lain untuk memilih jalan hidup lebih terhormat. Dia mengatakan, salah satu titik tempat para waria mangkal di Purwakarta berada di kawasan Stasiun Kereta Api Purwakarta, yang terletak di Jalan KK Singawinata, Purwakarta.
Baca juga:
Bupati Purwakarta janji rekrut waria 'insyaf' jadi Satpol PP
Bupati Purwakarta tantang para ulama sadarkan waria
Bupati Dedi wajibkan kaset mengaji diputar di kantor pemerintah
Bupati Purwakarta tanggung semua biaya pendidikan anak Bripka Taufik
Polisi akui perlawanan bandar narkoba di luar prediksi
Pemakaman Bripka Taufik diiringi tangis keluarga
Kedatangan Jenazah Bripka Taufik disambut isak tangis keluarga
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Dimana letak Purwakarta? Terletak di jantung Provinsi Jawa Barat, wilayah ini tidak hanya dikenal dengan keindahan budaya Sunda, tetapi juga peradaban masa lampau dan masa kininya.
-
Apa yang ditawarkan oleh Giri Tirta Kahuripan di Purwakarta? Giri Tirta Kahuripan adalah sebuah resort yang terkenal dengan kolam renang skypool-nya yang menawarkan pemandangan alam Purwakarta dari ketinggian. Resort ini juga menyediakan berbagai wahana permainan seperti water slide, futsal, flying fox, kendaraan ATV, agrowisata manggis, dan sepeda air.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Bagaimana Dedi Mulyadi merawat Sapi Bargola? Dirawat dengan Rasa Melalui pengelolaan di Peternakan Lembur Pakuan, Dedi memberikan contoh bagaimana mengelola peternakan yang baik, pertanian organik sampai pada membangun sektor perikanan yang baik di pedesaan.
-
Dimana lokasi Kecamatan Sukasari di Purwakarta? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.