Indriyanto: KPK Sudah Seperti Keluarga Saya Sejak Awal
Indriyanto berjanji, amanah yang diberikan negara saat ini untuk menggantikan posisi Almarhum Artidjo Alkostar, akan diemban sebaik mungkin untuk memperkuat KPK dalam fungsi operasional kelembagaannya.
Indriyanto Seno Adji resmi menduduki posisi Dewan Pengawas KPK. Melalui jumpa pers perdananya, Indriyanto mengatakan, KPK sudah seperti keluarga bagi dirinya.
"Saya dalam kelembagaan ini (KPK) seperti keluarga, dari awal saya mengikuti regulasinya," kata Indriyanto di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (29/4).
-
Siapa yang dilantik menjadi Ketua KPK Sementara? Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Nawawi Pomolango sebagai Ketua KPK sementara.
-
Kapan Nurul Ghufron melaporkan Dewan Pengawas KPK? "Saya laporkan pada tanggal 6 Mei 2024 ke Bareskrim dengan laporan dua pasal, yaitu Pasal 421 KUHP adalah penyelenggara negara yang memaksa untuk berbuat atau tidak berbuat sesuatu. Kedua, pencemaran nama baik, Pasal 310 KUHP, itu yang sudah kami laporkan," ungkap Ghufron di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (20/5).
-
Kenapa Nurul Ghufron melaporkan Dewan Pengawas KPK? Wakil ketua KPK itu menyebut laporannya ke Bareskrim Mabes Polri sehubungan dengan proses etik yang tengah menjerat dirinya karena dianggap menyalahkan gunakan jabatan.
-
Kapan Nawawi Pomolango dilantik sebagai Ketua KPK sementara? Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sementara Nawawi Pomolango berpose sesaat sebelum memberi keterangan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (27/11/2023). Sebelumnya Presiden Joko Widodo, melantik Nawawi Pomolango sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sementara.
-
Apa yang disita dari Hasto Kristiyanto oleh penyidik KPK? Handphone Hasto disita dari tangan asistennya, Kusnadi bersamaan dengan sebuah buku catatan dan ATM dan sebuah kunci rumah.
-
Mengapa kantor Wali Kota Semarang digeledah oleh KPK? Asep menyebut bahwa penggeledahan dilakukan setelah tim penyidik menemukan adanya kasus korupsi pengadaan hingga pemerasan di lingkungan Pemkot Semarang.
Dia bercerita soal Undang-Undang baru KPK yang disahkan 2019 lalu. Dia mengamini, UU tersebut membawa dinamika yang luar biasa di tubuh KPK.
"Saat itu saya salah satu tim yang diminta informasi dan pendapat terkait itu termasuk (aturan) keberadaan Dewas," jelasnya.
Indriyanto mengaku, saat itu dirinya siap untuk memberikan masukan sepanjang bukan untuk mengeliminasi tugas pokok dan fungsi KPK.
"Jadi ketika itu disepakati saya baru memberi masukan tentang eksistensi Dewas," ujarnya.
Indriyanto berjanji, amanah yang diberikan negara saat ini untuk menggantikan posisi Almarhum Artidjo Alkostar, akan diemban sebaik mungkin untuk memperkuat KPK dalam fungsi operasional kelembagaannya.
"Penempatan kami di Dewas membangun soliditas, bukan isu di luar seolah ada perbedaan dalam pelaksanaan fungsi pengawasan dan lembaga KPK. Kita bangun soliditas fungsi pelaksana dan evaluasi KPK," terangnya.
Sementara itu, Ketua KPK Firli Bahuri menyatakan dukungan kehadiran Indriyanto Seno Adji, sebagai bagian dari Dewan Pengawas KPK. Dia berharap kehadiran Indriyanto dapat menambah kinerja pemberantasan korupsi.
"Kami berharap kehadiran Indriyanto Seno Adji memperkuat pengawasan KPK dalam pelaksanaan tugasnya tentu dalam pengawasan," katanya.
Dia berharap, hadirnya Indriyanto dapat menambah kerja dan fungsi Dewan Pengawas. Selain itu, Indriyanto juga memastikan kegiatan operasional pelaksanaan unit kerja KPK sesuai dengan perundangan-undangan yang berlaku.
"Dewan Pengawas (diharap) menjadi konsultan tempat konsultasi seluruh anak bangsa yang mendapat amanat pemberantasan korupsi," jelasnya.
Firli juga berharap, dengan hadirnya Indriyanto sebagai Dewan Pengawas KPK memiliki tujuan satu yaitu mimpi bersama menjadikan Indonesia sebagai negara yang bebas korupsi.
"Kami menyambut baik kehadiran Pak Indriyanto, kami yakin kalo hari ini kita belum sempurna maka ke depan akan jadi sempurna," tutupnya.
Reporter: M Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
ICW Nilai Indriyanto Seno Adji Tak Layak Jadi Dewas KPK
ICW Sebut Pengangkatan Indriyanto Seno Adji sebagai Dewas KPK Tak Sesuai Aturan
Firli dan Tumpak Sambut Baik Indriyanto Seno Adji Jadi Dewan Pengawas KPK
Jokowi Lantik Indriyanto Seno Adji Jadi Dewas KPK
Angin Prayitno Aji Penuhi Panggilan KPK Terkait Kasus Suap Pajak
Dewas KPK Pengganti Artidjo Alkostar Dikabarkan Akan Dilantik Jokowi Hari Ini