Ini 4 strategi jitu BNPB atasi kebakaran lahan di Riau
Strategi pertama dilakukan dari udara dengan hujan buatan dan pemboman air.
Presiden Joko Widodo berkunjung ke Sumatera Selatan untuk melihat lebih dekat operasi darurat asap pada Minggu (6/9). Asap masih mengepung wilayah Sumatera dan Kalimantan meskipun telah berkurang dibandingkan dua hari yang lalu.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, jarak pandang di Pekanbaru 300 meter. Sementara untuk di Rengat dan Pelalawan 200 meter, Dumai 2 kilometer.
"Empat strategi dalam operasi darurat asap dilakukan secara serempak. Enam Gubernur masih menyatakan status Siaga Darurat salah satunya wilayah Riau," kata Sutopo kepada merdeka.com.
Dikatakan Sutopo, strategi pertama dilakukan dari udara dengan hujan buatan dan pemboman air. BNPB menggelar 3 pesawat Casa 212 untuk hujan buatan di Riau.
"Total 115 ton disebar di awan udara Riau, ada 3 unit Helikopter dikerahkan ke Riau, ditambah 1 pesawat Air Tracktor dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kemen LHK). Jutaan liter telah dijatuhkan di titik api," kata Sutopo.
Strategi kedua adalah pemadaman di darat oleh tim gabungan dari BPBD, Manggala Agni, TNI, Polri, MPA dan masyarakat. Di tiap provinsi lebih dari 1.500 personel dikerahkan untuk memadamkan api.
"Ketiga, operasi penegakan hukum oleh Polri dan PPNS. Polri telah menindak 39 kasus kebakaran hutan di Sumatera sepanjang tahun ini. PPNS Kemen LHK telah menyegel lahan-lahan yang terbakar," jelasnya.
Dilanjutkan Sutopo, penegakan hukum akan lebih ditingkatkan dengan mengerahkan personel Polri dan PPNS memburu pembakar. Aparat TNI disebar untuk melakukan patroli dan menjaga daerah-daerah yang sering dibakar.
"Keempat adalah pelayanan kesehatan dan sosialisasi. Semua Kapolda di 6 provinsi yang terbakar telah mengeluarkan maklumat pelarangan membakar hutan dan lahan. data sementara di Riau ada 1.002 jiwa terjangkit ISPA. Sosialisasi terus dilakukan," pungkasnya.
Baca juga:
Kabut asap ganggu pertemuan kepala daerah di Sumut
Fokus atasi kebakaran hutan, Jokowi akan berangkat ke Riau
Riau sudah tangkap pembakar lahan, polisi di Sumsel baru cari saksi
Kabut asap kian pekat, Bandara Pekanbaru lumpuh total
Maskapai gagal terbang karena asap, penumpang kembalikan tiket
Begini kondisi parah Hutan Riau yang terbakar
Beredar surat protes kepada Presiden Jokowi di Riau
-
Kapan Hutan Pinus Pengger buka? Hutan Pinus Pengger buka setiap hari mulai pukul 07.00 pagi hingga 17.00 sore.
-
Kenapa pondok perambah hutan dibakar? Petugas Balai Taman Nasional Tesso Nillo menemukan pondok yang dibangun perambah kawasan dilindungi. Tanpa basa basi, pondok itu langsung dibakar.
-
Bagaimana hutan awan terbentuk? Ketika udara tersebut naik dan mendingin, awan terbentuk saat bertemu dengan lereng gunung yang tinggi. Melalui fenomena ini, awan menyaring melalui tajuk pepohonan di mana uap air pada daun atau jarum pohon bergabung menjadi tetesan yang lebih besar.
-
Di mana letak Hutan Punti Kayu? Letaknya berada di tengah Kota Palembang tepatnya Jalan Kol. H. Burlian km 6,5.
-
Kapan kebakaran hutan terjadi? Sebelumnya AR diburu polisi karena diduga membakar hutan milik Perhutani pada 21 Oktober lalu.
-
Di mana kebakaran hutan tersebut terjadi? Ia diduga membakar area hutan milik Perhutani seluas 5 hektare, setengah dari total luas hutan tersebut, yaitu 10 hektare.