Jadi Kasetpres, Heru siap tak tidur demi layani Jokowi
Ditemui usai pelantikan, Heru berjanji akan melaksanakan tugasnya dengan sebaik mungkin. Bahkan, dia mengatakan akan semaksimal mungkin melayani Presiden Jokowi.
Heru Budi Hartono resmi dilantik oleh Menteri Sekretaris Negara sebagai Kepala Sekretariat Presiden. Heru dilantik menggantikan Darmansjah Djumala yang ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Duta Besar Indonesia untuk Austria.
Ditemui usai pelantikan, Heru berjanji akan melaksanakan tugasnya dengan sebaik mungkin. Bahkan, dia mengatakan akan semaksimal mungkin melayani Presiden Jokowi.
"Saya akan berusaha maksimal tentunya melayani beliau (Presiden) dengan baik. Tentunya saya harus melakukan itu dengan penuh tanggung jawab," kata Heru di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Kamis (20/7).
Heru bahkan menyatakan siap tak tidur untuk bertugas sebagai pejabat yang setiap harinya 'menempel' dengan Presiden tersebut.
"Ya Bismillah," ujarnya.
Selain menyatakan siap melayani Presiden, Heru menjelaskan diminta oleh Menteri Sekretaris Negara Pratkno untuk efisien terhadap anggaran. Inovasi juga diminta oleh Pratikno ke mantan Wali Kota Jakarta Utara ini. Ini juga pesan dari Presiden Jokowi yang disampaikan ke Pratikno.
"Pak Menteri menyampaikan bahwa saya harus berinovasi, menampilkan sebuah efisiensi, kesederhanaan, itu pesan Pak Menteri yang harus saya laksanakan ke depan," katanya.
Sementara itu, Heru membantah dirinya bisa menjabat Kepala Sekretariat Presiden karena dekat dengan Presiden Jokowi. Dia mengatakan bisa bekerja di lingkungan Istana karena mengikuti proses seleksi yang telah ditetapkan oleh Panitia Seleksi.
"Ya kan saat ini semua posisi untuk PNS itu kan open biding, lelang. Saya mengikuti proses lelang sebagaimana peraturan yang berlaku. Proses berlaku cukup panjang, tentunya tahap demi tahap saya lakukan itu sesuai prosedur dan aturan yang berlaku," tegas Heru.
Baca juga:
Heru Budi Hartono terpilih jadi Kepala Sekretariat Kepresidenan
Mensesneg sebut Heru Budi punya pengalaman yang komprehensif
Orang dekat Jokowi & Ahok dilantik jadi Kepala Sekretariat Presiden
Heru jadi Kasetpres, Djarot diminta tak salah pilih pengganti
-
Kapan Jenderal R Hartono dilantik sebagai Kepala Staf Angkatan Darat? Puncaknya tahun 1995, Jenderal R Hartono dilantik Presiden Soekarno menjadi Kepala Staf Angkatan Darat.
-
Kapan Sri Sultan Hamengkubuwono II memerintah? Ia memerintah pada kurun waktu tahun 1792-1828.
-
Kapan Farel Prayoga tampil di Istana Negara? Sejak tampil memukau di Upacara HUT-RI ke-77 di Istana Negara dengan lagu "Ojo Dibandingke" karya Abah Lala, namanya semakin dikenal luas.
-
Siapa yang menobatkan Kiras Bangun sebagai Pahlawan Nasional Indonesia? Pada 2005, nama Kiras Bangun ditetapkan menjadi salah satu Pahlawan Nasional Indonesia oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
-
Kenapa Prabowo meninjau pembangunan Istana Kepresidenan di IKN? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kecamatan Sepaku, Kalimantan Timur, Senin (18/3). Kunjungan kerja kali dilakukan untuk meninjau tata ruang IKN serta persiapan upacara Hari Kemerdekaan yang akan dilaksanakan di IKN, pada 17 Agustus 2024 mendatang.
-
Siapa yang menyaksikan Presiden Soekarno menyapu halaman istana? AKBP Mangil bercerita saat polisi itu sedang menyapu, datang tukang kebun istana.Polisi tersebut pun menyerahkan sapu pada tukang kebun itu. Rupanya Bung Karno melihat peristiwa itu.