Jarang Bertemu, Fatma Selalu Ingatkan Gus Ipul Jaga Kondisi dan Minum Vitamin
Aktivitas kampanye selama Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur benar-benar menyedot tenaga, pikiran, dan waktu untuk keluarga. Kondisi ini yang dirasakan Fatma Saifullah Yusuf, istri Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf selama ini.
Aktivitas kampanye selama Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur benar-benar menyedot tenaga, pikiran, dan waktu untuk keluarga. Kondisi ini yang dirasakan Fatma Saifullah Yusuf, istri Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf selama ini.
Dalam kampanye, sebagai istri Wakil Gubernur dan Calon Gubernur Jawa Timur, Fatma tidak tinggal diam melihat perjuangan suaminya. Ia ikut bergerak mencari simpati dukungan untuk kemenangan suaminya.
-
Apa pesan utama Gus Ipul di Hari Pahlawan? “Indonesia merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa. Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara,” ujar Gus Ipul.
-
Kapan Sahrul Gunawan diwisuda? Alhamdulillah, guys! Hari ini, Selasa, 21 November 2023, setelah sukses banget lulus sidang tesis bulan April kemarin, kita semua merayakan Wisuda Magister Ilmu tafsir Al Quran universitas PTIQ yang pertama.
-
Apa pesan utama yang disampaikan Gus Ipul dalam acara Malam Nuzulul Quran di Kota Pasuruan? Dalam momentum ini, Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul ini mengingatkan kepada THL, Tenaga Kontrak, PPPK dan pejabat eselon III yang hadir untuk selau meminta pertolongan Allah SWT dalam segala urusan terutama dalam hal memajukan Kota Pasuruan.
-
Kapan Yusuf mulai beternak itik? Ahmad Yusuf (22) sudah mulai beternak itik sejak usianya masih 15 tahun.
-
Siapa yang menemui Gus Miftah? Calon Wakil Presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka menemui pendakwah asal Yogyakarta, Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah, Selasa (26/3).
-
Apa pesan yang ingin disampaikan Gus Ipul kepada jamaah dalam haul KH Abdul Qodir Nur? "Meskipun beliau sudah wafat, kita masih merindukan, mengingat, mendoakan, dengan barapan doa kebaikan itu kembali ke kita semua," kata Gus Ipul membuka sambutannya. Menurut Gus Ipul, hal itu juga sekaligus sebagai pengingat bagi dirinya dan semua orang agar bagaimana untuk memberikan kesan baik ketika diberikan sebuah amanah.
Berbagai agenda untuk mensosialisasikan program-program yang dimiliki pasangan calon (Paslon) nomor urut dua, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno terus dikomandangkan. Program tersebut diyakini mampu untuk mengakomudir kepentingan masyarakat Jawa Timur.
Event-event seperti inilah yang membuat tenaga, pikiran dan waktu bersama keluarga berkurang. Apalagi, Fatma memiliki acara berbeda dengan Gus Ipul panggilan Saifullah Yusuf dalam setiap kegiatan. "Jarang saya bersama dengan ayah (Saifullah Yusuf), kalau tidak dalam acara kampanye akbar," ucap Fatma lirih.
Gus Ipul kunjungi Pusat Grosir Surabaya (PGS) Pasar Turi ©2018 Merdeka.comFatma sangat menyadari kesibukan yang dimiliki suaminya, selepas subuh keduanya sudah tidak bersama lagi. Ia memiliki aktivitas dilokasi berbeda, sedangan Gus Ipul memiliki aktivitas ditempat berbeda. Meskipun berbeda, keduanya memberikan satu pengertian sama yakni menyadarkan bagaimana memilih pemimpin yang benar, dengan program-program yang dimiliki.
Kegiatan luar rumah ini juga berpengaruh terhadap kebersamaan dengan anak-anaknya. Hampir setiap hari, mereka tidak bisa berkumpul lama. Kadang anaknya sudah berangkat, Fatma bersama Gus Ipul belum berangkat tetapi masih beristirahat. Begitu juga sebaliknya, Gus Ipul dan Fatma berangkat anaknya masih istirahat.
Melihat kondisi ini, Fatma meminta maaf kepada anak-anaknya, karena masa berkumpul sangat berkurang jauh bila dibandingkan dengan hari-hari biasanya. "Saya sudah meminta maaf kepada anak-anak kalau kebersamaan berkurang. Saya sudah bicara sampai Juni nanti kebersamaan akan berkurang, dan alhamdulillah anak-anak memahami itu," aku dia.
Fakta ini juga dialami bersama suaminya, Gus Ipul. Jika dalam keseharian sering bercanda bersama, maka selama kampanye ini sedikit berbeda. Fatma jarang sekali mendengar kelakar Gus Ipul yang selalu menimbulkan senyum. Meski demikian, Fatma mengaku selalu bertegur sapa melalui hanphone.
Fatma Saifullah Yusuf mengikuti Seminar Wirausaha Bersama Anne Avantie di Surabaya ©2018 Merdeka.comPercakapan di hanphone ini juga mengingatkan supaya Gus Ipul jangan sampai telat makan, dan jangan sampai tidak meminum vitamin yang sudah disediakan. Karena, setiap pagi sebelum berangkat keliling kampanye, Fatma mengaku selalu mengecek kebutuhan vitamin yang harus diminum Gus Ipul.
"Saya selalu menyiapkan vitamin supaya diminum sama ayah (Gus Ipul). Saya selalu mengingatkan untuk diminum," terang Fatma.
Namun tidak semua nasihat-nasihat yang diberikan Fatma dituruti Gus Ipul. Tidak jarang Gus Ipul mengabaikannya, hal ini terlihat dengan kondisi vitamin yang masih utuh saat mau diisi ulang. Dengan kondisi ini, Fatma langsung menegur Gus Ipul yang tidak minum vitamin yang disediakan.
"Lho...lak gak diminum ayah, lak lalian (Lho...kan tidak diminum ayah. Mesti lupa). Pertanyaan saya dijawab sama ayah dengan jawab sibuk, saya jawab lagi janganlah seperti itu, ini untuk kekebalan tubuh," papar dia.
Meski demikian, Fatma mengaku sangat bangga dengan perjuangan yang dilakukan suaminya untuk bisa memimpin Jawa Timur. Suaminya seolah-olah tidak kenal lelah, dia harus mengelilingi Jawa Timur untuk memberitahukan niat utama dalam memimpin Jawa Timur menjadi lebih baik.
(mdk/hhw)