Jelang pawai kemenangan Persib, Bobotoh gelar pawai ke Padalarang
Bunyi terompet, raungan knalpot motor menggaung sepanjang perjalanan.
Kirab kemenangan Persib Bandung dalam Piala Presiden 2015 bakal dirayakan hari ini. Punggawa 'Maung Bandung' akan diarak bersama piala yang terbuat dari kayu jati tersebut. Meski arak-arakan baru akan dilakukan siang nanti tapi gelombang bobotoh mulai bergerak.
Pantauan merdeka.com, Minggu (25/10) pukul 10.00 WIB di kawasan Jalan Sudirman, mereka yang mengenakan atribut biru sudah mulai bergerak menuju Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Ada yang menggunakan motor, tak sedikit juga yang bermobil.
Bunyi terompet, raungan knalpot motor menggaung sepanjang perjalanan. Mereka meneriaki tim kesayangannya Persib Bandung. Aparat kepolisian, TNI, dan Satpol PP membentuk pengamanan berupa pagar betis sepanjang jalan tersebut. Tak sedikit aparat kepolisian juga yang dipersenjatai.
Adapun lintasan pawai tim Persib sendiri nantinya akan dimulai dari Kota Baru Parahyangan, Cimahi, dan di Kota Bandung rutenya melintas kawasan Cibereum, Ciroyom, Jalan Kebon Jati, Jalan Oto Iskandardinata dan Tegalega.
Rencananya dalam kirab kemenangan, beberapa pejabat seperti Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil akan turut serta. Mereka dan pemain akan diarak menggunakan Bus wisata Bandros yang dimulai pukul 13.00 WIB. Punggawa Persib dan bobotoh yang finish di Tegalega akan dihibur dengan suguhan musik.
Baca juga:
Menang dari Malaysia All star, Persib mengaku petik pelajaran
Bobotoh dilarang ikut rombongan konvoi bus Persib saat kirab
Walau tanpa latihan Persib siap hadapi Malaysia All Star
Viking Girls gelar bakti sosial buat korban asap
Kirab kemenangan Persib digelar Minggu, tempuh jarak 21 KM
-
Kapan Bojan Hodak resmi melatih Persib Bandung? Bojan sendiri resmi menjadi pelatih Persib Bandung mulai hari ini, Rabu 26 Juli 2023.
-
Mengapa Bojan Hodak menjadi pilihan Persib Bandung? Teddy Tjahjono menyebut pihaknya yakin Bojan mampu mengakat reputasi tim Persib Bandung.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa pelatih baru Persib Bandung? Klub sepak bola kebanggaan Jawa Barat, Persib Bandung resmi memperkenalkan pelatih barunya, Bojan Hodak, Rabu (26/7).
-
Kenapa Prabowo Subianto terlambat dalam acara peresmian? Prabowo meminta maaf karena terlambat menghadiri peresmian sebab harus berganti helikopter sampai tiga kali.
-
Apa yang menjadi harapan baru bagi Persib Bandung dengan datangnya Bojan Hodak? Kehadiran pelatih asal Eropa itu seakan membawa semangat dan harapan baru bagi klub berjuluk Maung Bandung.