Kasus 'Papa Minta Saham' mandek, Kejagung salahkan Setnov
"Dia (Setnov dan Riza Chalid) termasuk yang harus kita mintai keterangan dulu," ujar Prasetyo.
Kejaksaan Agung (Kejagung) menolak jika disebutkan tidak serius mengusut kasus pemufakatan jahat berujung tindak pidana korupsi dalam kontrak PT Freeport Indonesia yang menyeret mantan Ketua DPR Setya Novanto. Malah, Kejagung menyalahkan Setnov, sapaan akrab Setya Novanto yang kerap kali mangkir dari pemanggilan.
"Kita evaluasi nanti. Tentunya sudah sedemikian lama, pasti tentunya ada kemajuan. Ini persoalannya justru sedikit terhambat karena Pak Setya Novanto sendiri belum memenuhi panggilan kita," ujar Jaksa Agung M. Prasetyo kepada wartawan di Kejagung, Jakarta Selatan, Jumat (29/1).
-
Mengapa Jokowi memaksa Freeport membangun smelter di Indonesia? Untuk itu, Jokowi memaksa PT Freeport membangun industri smelter tembaga di Gresik.
-
Siapa yang mendapat santunan duka dari Jokowi? Santunan diberikan kepada 12 orang penerima simbolis terdiri atas perwakilan penerima bantuan rumah rusak berat, sedang, ringan, dan ahli waris korban meninggal dunia.
-
Bagaimana Serka Sudiyono mendapatkan hadiah sepeda dari Presiden Jokowi? Saat itu pula Serka Sudiyono mendapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi. Ia pun tak menyangka, hari di mana ia mendapat hadiah sepeda itu merupakan hari ulang tahun istri dan anak pertamanya. Sepeda itu langsung dipakai oleh anaknya ke sekolah.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Siapakah Letkol Atang Sendjaja? Nama Atang Sendjaja diketahui berasal dari seorang prajurit kebanggaan Jawa Barat, yakni Letnan Kolonel (Letkol) Atang Sendjaja.
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
Nantinya, lanjut Prasetyo, setelah Setnov memenuhi pemanggilan barulah Kejagung akan memanggil Riza Chalid, pengusaha minyak yang dituding sangat berperan dalam pemufakatan jahat tersebut.
"Kita akan evaluasi lagi, justru kita ingin semuanya tuntas dulu, pak Setnov berikan keterangan, nanti juga panggil Riza Chalid," tuturnya.
Disinggung kemungkinan Kejagung bakal menetapkan tersangka tanpa adanya keterangan dari Setnov dan pemilik perusahaan Global Energy Resource itu, Prasetyo lagi-lagi menjawab dengan diplomatis.
"Dia (Setnov dan Riza Chalid) termasuk yang harus kita mintai keterangan dulu. Jangan lagi bicara kemungkinan-kemungkinan," pungkas Prasetyo.
Baca juga:
Kasus 'Papa Minta Saham', Kejagung kembali panggil Setya Novanto
Panggilan pemeriksaan ketiga, Setnov belum muncul di Kejagung
Ngaku sakit psikologis, Setnov tak penuhi pemeriksaan Kejagung
Kejagung mulai menganggap kehadiran Riza Chalid tak diperlukan
Usut kasus Setnov, Kejagung dinilai hanya kejar fatamorgana
Jaksa Agung terima permintaan Setnov pemeriksaan ditunda 2 minggu