Kesal tak diberi utangan, Rahmat bunuh istri mantan atasan
Diketahui, tersangka yang tinggal di perumahan Villa Dago Permai, Kecamatan Baturaja Timur, OKU, itu adalah mantan anak buah suami korban saat bekerja di salah satu perusahaan perkebunan. Hubungan masing-masing keluarga antara korban dan tersangka terbilang dekat.
Hampir dua pekan buron, pelaku pembunuhan sekaligus perampokan terhadap seorang ibu rumah tangga bernama Herwin Widayati (51) akhirnya tertangkap. Pelaku bernama Rahmat Sumaidi (57) nekat berbuat sadis karena kesal tak diberikan pinjaman uang.
Pelaku diringkus dalam pelariannya ke Bandar Lampung, Sabtu (28/4) malam. Saat
dibawa ke Baturaja, Ogan Komering Ulu (OKI), Sumatera Selatan, tersangka mencoba melarikan diri sehingga kaki kanannya ditembak polisi.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Apa itu pindang tulang iga sapi khas Palembang? Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.
-
Apa yang dimaksud dengan Telok Abang di Palembang? Dalam bahasa Palembang, telok diartikan telur dan abang artinya merah. Artinya secara keseluruhan, Telok Abang merupakan telur rebus yang cangkangnya diberi warna merah.
-
Siapa pelaku utama pembunuhan siswi di Palembang? Aparat Polrestabes Palembang menyebutkan bahwa pelaku utama pembunuhan siswi di pemakaman umum Tionghoa Palembang, Minggu (31/8) sempat ikut Yasinan malam pertama di kediaman korban.
-
Bagaimana cara membuat Celimpungan, kudapan khas Palembang? Celimpungan berbentuk bulat dengan diamter 10 cm. Kuahnya sendiri terbuat dari santan dan racikan bumbu-bumbu lainnya. Melansir dari beberapa sumber, Celimpungan diambil dari kata "plung" atau dari bunyi saat mencemplungkan adonan dari biji ke dalam kuah saat merebusnya.
-
Apa yang terjadi pada pipa PAM di Petamburan? Pipa 900 mm di Petamburan 4, Jakarta Pusat bocor pada Kamis (21/9).
Diketahui, tersangka yang tinggal di perumahan Villa Dago Permai, Kecamatan Baturaja Timur, OKU, itu adalah mantan anak buah suami korban saat bekerja di salah satu perusahaan perkebunan. Hubungan masing-masing keluarga antara korban dan tersangka terbilang dekat.
Kapolres OKU AKBP Ni Ketut Widayana Sulandari mengungkapkan, penangkapan terhadap tersangka hasil dari petunjuk-petunjuk yang didapatkan dalam penyelidikan dan olah TKP. Tersangka seorang diri dalam aksi tersebut.
"Tersangka sudah kita tangkap Sabtu malam di Lampung. Kaki kanannya ditembak karena melarikan diri saat dibawa ke Baturaja," ungkap Widayana, Senin (30/4).
Dari pemeriksaan, tersangka nekat menghabisi nyawa korban karena kesal tidak diberikan pinjaman uang. Tersangka berdalih memiliki utang kepada seseorang yang sudah jatuh tempo. Utang tersebut digunakannya untuk biaya pernikahan dengan istri kedua setelah istri pertama meninggal dunia.
"Motifnya dendam, tersangka kesal tak diberikan pinjaman uang oleh korban. Tersangka beberapa kali mendatangi rumah korban, namun tak kunjung diutangi," ujarnya.
Menurut dia, tersangka sudah merencanakan pembunuhan dengan membawa sejumlah peralatan saat berkunjung ke rumah korban, sementara suami korban masih bekerja. Tersangka menghabisi nyawa korban dengan cara memukul kepala korban dengan kunci Inggris.
Lalu, tersangka membelit wajah korban dengan lakban dan beberapa kali menusuknya dengan pisau. Setelah korban tewas, tersangka mengambil uang Rp 20 juta milik korban.
"Kasus ini termasuk pembunuhan berencana disertai pencurian. Kita kenakan Pasal 340 dan Pasal 365 ayat 3 KUHP, ancaman di atas 20 tahun penjara," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, warga warga Lorong Bersama, Desa Air Paoh, Kecamatan Baturaja Timur, OKU, digegerkan dengan kematian korban di rumahnya, Rabu (18/4) malam. Korban pertama kali ditemukan suaminya, Sudarsono (55) ketika pulang kerja.
Baca juga:
Buku pramuka jadi petunjuk pembongkaran kasus pembunuhan di OKU
Polisi Malaysia temukan mobil pembunuh ilmuwan Palestina
Rebutan cewek, Deriyanto tewas di tangan teman
Polisi Malaysia rilis foto tersangka pembunuh ahli roket Hamas
Polisi masih periksa kekasih pembunuh pensiunan TNI AL
Anak Pensiunan TNI AL harap pelaku pembunuhan dihukum seadil-adilnya