Ketahun mencuri HP, mahasiswa di Mataram gagal wisuda tahun ini
Ketahun mencuri HP, mahasiswa di Mataram gagal wisuda tahun ini. Den sudah dua kali mencuri HP. Dalam aksi keduanya, dia berhasil ditangkap. Kini Den meringkuk di dalam penjara, sementara wisudanya gagal diwujudkan tahun ini.
Mahasiswa semester 11 di salah satu kampus swasta di Kota Mataram, NTB, Den (23) gagal wisuda tahun ini lantaran ketahuan mencuri HP. Dia dibekuk saat beraksi di wilayah Cemara, Mataram.
"Den ini mahasiswa semester 11 yang dalam waktu dekat akan wisuda. Tapi karena terlibat aksi pencurian, wisudanya harus tertunda," kata Kapolsek Mataram Kompol Taufik kepada wartawan, Kamis (6/10).
Saat beraksi, Den bersama seorang rekannya berinisial GU yang kini masih buron. "Mungkin karena panik, kendaraan yang mereka gunakan jatuh. Den berhasil diamankan, tapi rekannya itu kabur," ucap mantan Kasat Sabhara Polres Mataram ini.
Menurut laporannya, pelaku hendak mengambil paksa HP milik korban. Setelah sebelumnya berhasil juga melancarkan aksi di wilayah Karang Pule.
"Sebelum tertangkap, pelaku bersama GU telah melancarkan aksi dengan modus yang sama. Mereka mengambil paksa telepon genggam korban dengan modus awal meminjamnya," kata Taufik.
Peran Den dalam aksi pencuriannya bersama GU mengaku hanya sebagai joki. Sedangkan, GU dikatakan berperan sebagai eksekutor, yakni mengambil barang milik korbannya.
"Jadi GU yang beraksi, DEN menunggu di atas kendaraannya, sementara ini seperti itu pengakuannya," ujar Taufik.