KPK sita 4 mobil terkait OTT Bupati Cirebon, dari HR-V hingga Pajero
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita empat mobil terkait kasus operasi tangkap tangan (OTT) Bupati Cirebon, Jawa Barat, Sunjaya Purwadi Sastra. Empat mobil yang merupakan barang bukti tersebut saat ini dititipkan di Mapolresta Cirebon.
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita empat mobil terkait kasus operasi tangkap tangan (OTT) Bupati Cirebon, Jawa Barat, Sunjaya Purwadi Sastra. Empat mobil yang merupakan barang bukti tersebut saat ini dititipkan di Mapolresta Cirebon.
Kapolresta Cirebon AKBP Roland Ronaldy membenarkan hal tersebut. Namun dia mengakui tidak tahu persis punya siapa.
-
Kapan Bupati Klungkung menerima penghargaan? Penghargaan diberikan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin saat puncak acara peringatan Hari Keluarga Nasional ke 30 tahun 2023, bertempat di lapangan kantor Bupati Banyuasin, Sumatera Selatan, Kamis (06/07/2023).
-
Apa yang dilakukan Syekh Nurjati di Cirebon? Di Cirebon, keduanya sepakat mulai mengajarkan ilmu Agama Islam yang saat itu masih banyak yang belum mengenalnya.
-
Apa yang dilakukan Sunan Kalijaga di Cirebon? Ketika itu dirinya menjadikan Cirebon sebagai pusat ajaran Islam dan dijalankan bersama Sunan Gunung Jati. Di sini, ia bersama Sunan Gunung Jati mengenalkan cara berdakwah melalui kesenian yang ketika itu digandrungi masyarakat.
-
Siapa yang melaporkan dugaan gratifikasi kepada KPK? Laporan yang dilayangkan Indonesia Police Watch (IPW) atas dugaan gratifikasi Rp100 miliar dengan terlapor mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo harus dipisahkan dari politik.
-
Siapa yang sedang diselidiki KPK terkait dugaan gratifikasi? "Yang jelas terkait subjek saudara B (Bobby) ini masih dikumpulkan bahan-bahannya dari direktorat gratifikasi," kata Jubir KPK, Tessa Mahardika Sugiarto di Gedung KPK, Kamis (5/9).
-
Bagaimana kesenian Tayuban Cirebon dipertunjukkan? Pertunjukkan Tayuban Dalam pementasannya, kesenian ini dilakukan oleh seorang penari yang disebut ronggeng dan diiringi pemusik karawitan seperti kendang, goong, kenong, gamelan, kecrek dan suling. Musiknya cenderung dinamis, namun didominasi tempo lambat. Penarinya juga menggunakan selendang yang akan diberikan kepada tamu yang disambut untuk ikut menari.
"Penitipan itu dari KPK, mobil sebanyak empat," kata Roland kepada wartawan di Cirebon, Selasa (30/10).
Penitipan empat mobil sitaan KPK sejak hari Senin (29/10). Keempat mobil tersebut saat ini sudah diberikan garis polisi.
Dia mengaku bahwa Polresta Cirebon hanya dititipi mobil, untuk yang lainnya belum ada. Awalnya kata Roland, pihaknya hanya dititipi tiga mobil dan kemudian pada Senin (29/10) malam datang satu mobil lagi.
"Dari kemarin (mobil dititipkan di Mapolresta) dan yang ke kami baru mobil," tuturnya.
Saat ditanya mobil itu milik siapa, Roland mengatakan dirinya tidak tahu persis, karena hanya dititipi saja. "Lebih baik anda tanyakan ke yang menyita," katanya.
Empat mobil yang disita oleh KPK saat melakukan penggeledahan di beberapa tempat terkait OTT Bupati Cirbon yaitu Pajero nomor Polisi E-1139-LL, Honda Jazz E-20-FA, Toyota Yaris E-1501-LH dan Honda HR-V E-486-XX. Dikutip dari Antara.
Baca juga:
Geledah 6 lokasi terkait suap Bupati Cirebon, KPK sita mobil & dokumen
3 Mobil disita dari rumah mertua dan anak Bupati Cirebon
KPK geledah rumah ajudan Bupati Cirebon
Kepala daerah marak ditangkap KPK, parpol jangan lagi minta mahar politik
Jual beli jabatan & perizinan jadi kasus terbanyak kepala daerah terjerat hukum