Kuasa Hukum Bujuk Ketum dan Panglima FPI Agar Penuhi Panggilan Polisi
Tim Kuasa Hukum Front Pembela Islam (FPI) hingga sampai saat ini masih mencoba berkomunikasi dengan kedua tersangka yakni Ketua Umum FPI Shabri Lubis (SL) dan Panglima FPI Maman Suryadi (MS) agar secepatnya memenuhi panggilan pemeriksaan di Polda Metro Jaya.
Tim Kuasa Hukum Front Pembela Islam (FPI) hingga sampai saat ini masih mencoba berkomunikasi dengan kedua tersangka yakni Ketua Umum FPI Shabri Lubis (SL) dan Panglima FPI Maman Suryadi (MS) agar secepatnya memenuhi panggilan pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Terkait kasus kerumunan massa di kediaman M Rizieq Syihab kawasan Petamburan, Jakarta Pusat.
"Secepatnya akan kita kabari saya masih menunggu kabar dari mereka langsung, mungkin lebih cepat lah nanti," kata Aziz di Mapolda Metro Jaya, Minggu (13/12).
-
Siapa yang mengunjungi Habib Rizieq? Bos jalan tol Jusuf Hamka membagikan momen saat ia berkunjung ke kediaman Habib Rizieq Shihab, di Instagram.
-
Apa yang dilakukan Jusuf Hamka dan Habib Rizieq saat pertemuan mereka? Selain itu, dia juga sempat memuji sosok Jusuf Hamka yang selama ini memang dikenal sangat dermawan."Terima kasih banyak atas kunjungannya. Jusuf Hamka ini luar biasa membangun masjid di mana-mana tempat.Beramal baik, dan hubungannya dengan banyak orang juga sangat baik," kata Habib Rizieq.
-
Bagaimana Jusuf Hamka dan Habib Rizieq menjalin hubungan mereka? Hari ini saya ketemu ulama yang kharismatik yang jujur yang amanah. Saya kenal beliau cukup lama jadi saya sangat menghormati beliau," kata Hamka dalam video.
-
Siapa Muhammad Fajri? Pasien 26 tahun bernama Muhammad Fajri itu sebelumnya ditangani tim medis di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
-
Kenapa Jusuf Hamka mengunjungi Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
-
Siapa Syaikh Muhammad Suhaimi? Salah satu karamah yang dipercaya dimiliki oleh sosoknya adalah bisa menghadiri pengajian di banyak tempat dalam satu waktu yang sama. Ini juga yang kemudian menjadikannya sebagai sosok wali yang misterius.
Aziz belum mengetahui keberadaan kedua tersangka. Dia hanya menyampaikan saat ini masih terus diusahakan agar keduanya secepatnya hadir guna jalani pemeriksaan.
"Saya belum bisa memastikan karena tadi belum bisa kita hubungi," imbuhnya.
Sebelumnya, Penyidik Polda Metro Jaya telah mengultimatum kepada dua tersangka yaitu, Shabri Lubis dan Maman Suryadi tersebut untuk menyerahkan diri atau ditangkap.
"Kami juga mengharapkan yang dua lagi sampai dengan saat sekarang ini belum menyerahkan diri untuk segera menyerahkan diri," Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan, pada Minggu (13/12).
Yusri menegaskan jika keduanya belum mendatangi Polda Metro Jaya untuk dilakukan pemeriksaan, maka akan dilakukan penangkapan kepada yang bersangkutan.
"Kami akan tangkap (kedua tersangka), secepatnya," kata Yusri.
Sedangkan untuk ketiga tersangka lainya Haris Ubaidillah (HU) selaku Ketua Panitia, Ali bin Alwi Alatas (A) selaku Sekretaris Panitia, dan Habib Idrus (HI) saat ini telah datang ke Polda Metro Jaya dan masih menjalani pemeriksaan sampai saat ini.
"Tadi pagi sekitar pukul 01.00 Wib, tiga orang dari kelima orang tersebut telah menyerahkan diri ke PMJ," ujar Yusri.
Baca juga:
Ancam Menko Polhukam Mahfud MD, Anggota FPI dan Simpatisan Ditangkap Polisi
Jokowi Soal 6 FPI Tewas: Hukum Harus Dipatuhi dan Ditegakkan
Polisi Ultimatum Penanggung Jawab Acara di Petamburan dan Panglima FPI Serahkan Diri
Polisi Minta 5 Tersangka Kasus Protokol Kesehatan Serahkan Diri atau Ditangkap
Alasan Polisi Tahan Rizieq: Agar Tak Melarikan Diri dan Menghilangkan Barang Bukti
Rizieq Syihab Tiba di Rutan: Perjuangan Jalan Terus, Setop Diskriminasi Hukum