Lukisan mahasiswa di Bali ramaikan Kongres PDIP
Mereka melukis secara cuma-cuma tentang pelaksanaan kongres sebanyak 34 lukisan.
Sebanyak 30 mahasiswa dari ISI (Institut Seni Indonesia) di Denpasar sejak Kamis (9/4) pagi tadi memenuhi jalan setapak depan lobby GBB Hotel di Sanur. Mereka melukis secara cuma-cuma tentang pelaksanaan kongres sebanyak 34 lukisan.
"Ini nantinya kita serahkan kepada panitia. Memang kami diminta untuk memeriahkan kegiatan Kongres dengan hanya melukis lepas," kata Putu Ega, mahasiswi semester IV ISI Denpasar, Kamis (9/4) di Sanur Bali.
Ega mengatakan, mahasiswa yang terlibat melukis ini seluruhnya dari jurusan seni rupa. "Dari 30 orang hanya 3 orang saja wanita," imbuhnya.
Mengenai biaya, kata Ega, bahwa seluruhnya dikeluarkan oleh pihak panitia lokal Kongres PDIP. Dia tidak mengungkapkan bahwa berapa besar yang diberikan.
"Ah kita hanya menggembirakan saja. Tidak memikirkan soal itu (honor), semua sudah ditanggung untuk kelengkapan," pungkasnya.