Mahasiswi Unair tewas tertabrak Livina karena hindari mobil di depannya
Nahas dialami mahasiswa Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Jawa Timur, Tiara Usuma Ning Patri. Gara-gara menghindari kendaraan di depannya yang tiba-tiba memotong jalurnya, gadis berusia 23 tahun itu tewas terlindas Grand Livina L 1566 XE yang berada di belakangnya di Jalan Pucang Anom Timur, Selasa (12/12).
Nahas dialami mahasiswa Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Jawa Timur, Tiara Usuma Ning Patri. Gara-gara menghindari kendaraan di depannya yang tiba-tiba memotong jalurnya, gadis berusia 23 tahun itu tewas terlindas Grand Livina L 1566 XE yang berada di belakangnya di Jalan Pucang Anom Timur, Selasa (12/12).
Budi, salah satu saksi mata di lokasi mengatakan, tubuh korban bahkan terseret mobil yang dikemudikan Suryadi (24), asal Sumenep, Madura, hingga dua meter.
"Sebelum meninggal dia (korban) masih sempat bergerak. Banyak darah keluar dari kepalanya, lalu meninggal," kata Budi di lokasi kejadian.
Sementara Kanit Laka Satlantas Polrestabes Surabaya, AKP Bayu Halim mengatakan, pihaknya sudah memintai keterangan beberapa saksi di TKP. Dari keterangan para saksi, sebelum kejadian, korban yang tengah mengendarai Honda Beat nopol AE 4089 V, tiba-tiba melakukan pengereman mendadak sebelum persimpangan Pucang Anom.
Korban yang berkendara menuju arah utara itu tengah menghindari pengendara di depannya yang secara tiba-tiba bermanuver ke samping kiri, memotong laju kendaraan korban.
"Pada saat berhenti mendadak itu, ada mobil Grand Livina bernopol L 1566 XE melaju dengan kecepatan tinggi. Mobil itu dikendarai, atas nama Suryadi. Mobil tersebut menabrak motor korban dari belakang," jelas AKP Bayu Halim.
Sebenarnya, lanjut Bayu, Suryadi berusaha mengerem. "Namun, karena panik, dia justru menginjak pedal gas dan membuat mobil yang dikemudikan makin melaju kencang," terang Bayu.
Kecelakaan pun tak bisa dihindari. Korban yang dihantam dari arah belakang, terlempar dan jatuh di bodi depan sisi kiri mobil milik Suryadi. "Tubuh korban tersangkut bodi hingga tergilas dan terseret hingga dua meter," tandas Bayu.
Selanjutnya, korban dievakuasi di kamar jenazah RSU dr Soetomo Surabaya. Rencananya, jenazah korban akan dipulangkan ke rumah orang tuanya di Dukuh Krajan, Ponorogo hari ini juga.
Baca juga:
Sopir Avanza jadi tersangka kecelakaan yang lukai 13 orang di Tol Cawang
Polisi sebut kecelakaan di Tol Cawang karena pengemudi mengantuk dan hilang kendali
Sopir tewas usai truk dikemudikan terjun ke jurang sedalam 5 meter
Bus sekolah terguling di Tol Serpong, 5 siswa luka-luka
Kronologi kecelakaan dua mobil di Tol Cawang hingga lukai 13 orang
-
Bagaimana cara pegawai kereta api di Surabaya mengungsikan lokomotif beserta kereta dan gerbong? Mereka sepakat mengungsikan lokomotif beserta kereta dan gerbong ke luar Kota Surabaya.Evakuasi pertama diarahkan ke Stasiun Babat.
-
Di mana sekte pemuja sepeda motor berada? Gerakan spiritual ini bermula di Desa Chotila, Rajasthan, India, di mana para penduduk bikin kuil untuk sepeda motor dan pemiliknya yang tewas bernama Om Banna.
-
Kapan Pegi Setiawan menerima hadiah sepeda motor? Pegi menerima langsung sepeda motor yang diberikan pada Minggu (14/7).
-
Kapan pencurian motor itu terjadi? Peristiwa itu sebenarnya telah terjadi pada 16 Oktober 2020.Namun pelaku JM baru tertangkap di rumahnya setelah tiga tahun hidup di kebun untuk menghindari polisi.
-
Kenapa detailing motor penting? Detailing motor berfungsi untuk membersihkan kotoran dan kerak yang sulit dibersihkan pada motor. Hal ini dilakukan agar motor lebih awet dan meminimalisir terjadinya karat maupun korosi.