Mayat bocah tanpa organ di kebun pisang gegerkan Pasuruan
Warga menemukan mayat tersebut setelah mencium bau busuk yang menyengat dari sekitar lokasi.
Penemuan mayat bocah perempuan yang diperkirakan berusia 5-7 tahun menggegerkan warga Kota Pasuruan. Bagaimana tidak, mayat bocah perempuan itu ditemukan dengan kepala terpisah dari badan dan beberapa organ tubuhnya hilangnya.
"Kepalanya terpisah dari badan dan organ dalamnya beberapa ada yang hilang," ujar Petugas Polres Pasuruan Aiptu Agus kepada merdeka.com, Rabu (3/9).
Mayat bocah nahas itu ditemukan pada Jumat (29/8) lalu di area kebun pisang di Kelurahan Petamanan, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan. Warga menemukan mayat tersebut setelah mencium bau busuk yang menyengat dari sekitar lokasi.
Warga akhir mencari sumber bau dan menemukan mayat yang sudah membusuk dengan kepala terpisah dari badan. Warga lalu melaporkan kasus tersebut ke kantor polisi.
"Kasus ini masih diselidiki, identitas korban juga sedang diselidiki," ujar Agus.