Mayat pria telanjang ditemukan di kebun tebu Mojokerto
Mayat pria telanjang ditemukan di kebun tebu Mojokerto. Polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), menemukan identitas berupa KTP di saku celana korban.
Sesosok mayat pria paruh baya ditemukan tewas di kebun tebu pinggir jalan raya Desa Mlirip, Kecamatan Jetis, Mojokerto, Jatim, Jumat (16/3). Diduga mayat tersebut merupakan korban pembunuhan karena ditemukan luka di belakang kepalanya.
Polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), menemukan identitas berupa KTP di saku celana korban. Diketahui korban bernama Mohammad Syafii (56), warga Desa Jombok, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang.
-
Apa yang ditemukan di hutan jati Mojokerto? Di kawasan hutan jati tersebut ditemukan sejumlah benda yang diduga peninggalan era kerajaan, seperti pecahan cangkir gerabah, bata merah, hingga cerupak (lampu ublik kuno).
-
Apa yang membuat terowongan di Mojokerto ini misterius? YouTuber Cakra Panorama menyebut lorong tak berujung ini mirip terowongan Hamas di Palestina.
-
Di mana lokasi Gapura Sekar Putih di Mojokerto? Persisnya, Begraafplaatsen Mojokerto berada di Mergelo, Kelurahan Kedundung, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto.
-
Kenapa Mayjen Moestopo membentuk pasukan Terate? Alih-alih menertibkan para pembuat onar di masyarakat, Mayjen Moestopo justru memberdayakan mereka untuk ikut berjuang dalam perang revolusi.
-
Apa yang ditemukan saat ekskavasi lapangan sepak bola di Mojokerto? Struktur bata merah diduga peninggalan era Kerajaan Majapahit ditemukan saat ekskavasi lapangan sepak bola di Desa Klinterejo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
-
Siapa Mbah Joget? Dilansir dari kanal YouTube Tri Anaera Vloger, Mbah Joget sendiri merupakan seorang penari atau ronggeng pada masa kolonial Belanda.
Suwaji (50), ketua RT, Desa Mlirip, mengatakan menerima laporan dari warga ada mayat di kebun tebu pinggir jalan. Setelah dicek ke lokasi, ada sesosok laki laki tanpa mengenakan pakaian tergeletak di kebun tebu. Kemudian dilaporkan ke Polsek Jetis.
"Saya dapat laporan dari warga pemilik lahan tebu kalau ditemukan mayat laki laki. Setelah saya lihat dan saya perkirakan sudah meninggal, langsung saya laporkan ke Polsek Jetis," kata Suwaji, Jumat (16/3) pagi.
Polisi yang mendapat laporan dari warga langsung melakukan olah TKP. Di lokasi penemuan mayat, polisi mengamankan sejumlah barang bukti pakaian korban yang berserakan, KTP korban dan bekas bungkus kondom bekas pakai berserakan di sekitar tubuh korban.
"Setelah menerima laporan dari Ketua RT, kita bersama semua jajaran terkait langsung mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. Identitas korban langsung kita temukan," kata AKP Subiyanto, Kapolsek Jetis.
Dari hasil pemeriksaan di lokasi, polisi belum bisa menyimpulkan apakah korban pembunuhan atau karena faktor lain. Saat ditemukan korban dalam kondisi telanjang dan terlentang. Sementara dari telinga korban terdapat darah yang keluar dari lubang telinga.
"Untuk sementara luka secara kasat mata luka tidak ada, tapi ada darah keluar dari telinga. Posisinya telanjang seperti mau berbuat sesuatu," ujar Subiyanto.
Tak jauh dari lokasi penemuan mayat korban, polisi menemukan sepeda motor Honda Vario nomor polisi S 5869 OD yang diduga motor milik korban. Untuk penyelidikan lebih lanjut, polisi mengevakuasi jenazah korban ke RSUD Kota Mojokerto untuk diautopsi.
"Sementara masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan korban pembunuhan atau tidak. Mudah-mudahan segera terungkap karena indentitas korban sudah kita kantongi," tandasnya.
Baca juga:
Diduga terseret arus, WN Jerman ditemukan tewas mengambang di Pantai Batu Bolong
Nelayan temukan mayat perempuan tanpa kepala terapung di Pantai Gusung
Tiga hari tak keluar rumah Erni ditemukan tewas di depan kamar mandi rumahnya
Pamit mandi, Prabowo tewas di Sungai Gajahwong
Wanita yang ditemukan tinggal tulang di Dumai ternyata dibunuh suami
Mayat bocah tanpa identitas ditemukan mengambang di Pamulang
Pendiri Matahari Departemen Store Hari Darmawan ditemukan meninggal di Bogor