Menko Hadi Pastikan Pemilu 2024 Bejalan Kondusif: Adem Ayem
Hadi merasa situasi keamanan sekarang berjalan aman dan damai.
Hadi mengaku belum menerima laporan soal kecurangan pemilu.
Menko Hadi Pastikan Pemilu 2024 Bejalan Kondusif: Adem Ayem
- Menko Polhukam Minta Pilkada Serentak Dikawal Ketat: Ini Lebih Hangat, Setiap Calon Tidak Siap Untuk Kalah
- Menko Polhukam Siapkan Mitigasi Keamanan saat MK Umumkan Putusan Sengketa Pilpres 2024
- Menko PMK ke Pemudik: Jangan Sekali-Sekali Pakai Bahu Jalan untuk Berhenti, Apapun Alasannya
- Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Janji Jaga Situasi Pemilu 2024 Tetap Kondusif
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto menilai pemilu 2024 sudah berlangsung kondusif. Dia memandang suasana sekarang berjalan aman dan tidak ada masalah.
"Ya baik. Sekarang aman kan? Kondisi ini yang aman. Enggak ada masalah. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang ramah tamah, dan selalu tersenyum hadapi masalah," kata Hadi usai bertemu Mahfud MD di Patra Kuningan, Jakarta, Kamis (22/2).
Hadi lalu ditanya soal wacana hak angket di DPR untuk mengusut dugaan kecurangan pemilu 2024. Hadi mengaku belum menerima laporan soal kecurangan pemilu.
"Belum ada itu, belum ada," kata Mantan Panglima TNI ini.
Hadi merasa situasi keamanan sekarang berjalan aman dan damai. Untuk mengantisipasi gejolak ke depan, Hadi tinggal bertindak sesuai tugas pokok Menko Polhukam.
"Ya sesuai dengan tugas pokok dari Kemenkopolhukam saja nanti. Tapi aman damai ini yang kita jaga. Adem ayem nggak? Adem Ayem," pungkasnya.