Menko Polhukam sebut Indonesia jadi pasar utama narkoba di Asia
"Saat ini Indonesia tidak hanya menjadi negara transit untuk peredaran narkoba internasional," kata Luhut.
Menko Polhukam Luhut Pandjaitan menyatakan saat ini Indonesia memang telah menjadi negara yang darurat terhadap narkoba. Bagaimana tidak, dia menyebut saat ini Indonesia bukan hanya merupakan salah satu negara transit peredaran narkoba internasional, melainkan sudah menjadi salah satu target pasar utama di Asia.
Hal ini disampaikan Luhut saat memberikan arahannya terkait terorisme, bahaya narkoba dan dana desa di hadapan Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Wali Kota Pekanbaru Firdaus dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) setempat di Hotel Lambersa, Pekanbaru, Riau, Rabu (2/3).
"Saat ini Indonesia tidak hanya menjadi negara transit untuk peredaran narkoba internasional tetapi negara kita telah menjadi salah satu pasar utama di Asia.
Narkoba, itu lebih 5,9 juta orang yang kena. Tiap hari 30-50 orang mati," kata Luhut.
Luhut menyatakan, narkoba saat ini tak hanya menyasar pada elemen tertentu, dimana semua suku, agama, maupun profesi yang dianggap dapat mudah menangkal narkoba ternyata dapat pula masuk jeratan kenikmatan sesaat dari narkoba.
"Makanya sama minta kepada semua, narkoba ini dihentikan. Golongan, agama, jabatan kayak apa, pangkat mau tinggi apa bisa juga kena," ujarnya.
Untuk menanggulangi penggunaan narkoba, Luhut meminta seluruh masyarakat waspada. Terutama, mengawasi anggota keluarga masing-masing terlebih dahulu.
Dengan nada bercanda, Luhut mencontohkan, seorang istri harus waspada apabila melihat gerak-gerik mencurigakan dari sang suami.
"Coba cek keluarga kalau udah ada yang aneh-aneh. Ibu-ibu cek suaminya, coba lihat kalau suaminya kepalanya udah digoyang-goyang patut juga curiga," katanya.
Baca juga:
Kapolda Metro pastikan penembakan polisi di TMII tak terkait narkoba
Kapolda Metro: Baku tembak TNI AL vs polisi di TMII salah pengertian
Blusukan ke daerah, Menko Luhut bawa 3 pesan dari Jokowi
Ini kronologi baku tembak TNI AL vs polisi di TMII versi Kapten Eko
Polisi tegaskan Kapten Eko Wuryanto bukan target operasi narkoba
Baku tembak prajurit TNI AL dan polisi di depan TMII miskomunikasi
Simpan 12 bungkus sabu di rumah, pengedar tak berkutik saat diciduk
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Kapan Janjang Saribu diresmikan? Tembok ini telah diresmikan oleh Bupati Agam pada tahun 2013.