Muncul Calon Independen, Purnomo Sebut PDIP Selalu Menang di Pilkada Solo
Munculnya dua pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari jalur independen tidak dianggap remeh oleh Achmad Purnomo. Bakal calon Wali Kota Solo dari PDIP itu menganggap mereka sebagai pesaing berat, jika dia memperoleh rekomendasi nanti.
Munculnya dua pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari jalur independen tidak dianggap remeh oleh Achmad Purnomo. Bakal calon Wali Kota Solo dari PDIP itu menganggap mereka sebagai pesaing berat, jika dia memperoleh rekomendasi nanti.
"Saya merasa tersaingi dengan adanya pasangan dari jalur perseorangan. Saya tidak meremehkan dan menyepelekan mereka, justru mereka saingan berat," ujar Purnomo, Senin (24/2).
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Kenapa Pilkada tahun 2020 menarik perhatian? Pilkada 2020 menarik perhatian karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Pilkada di tahun tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat untuk menjaga keselamatan peserta dan pemilih.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Setiap berapa tahun sekali Pilkada di Indonesia dilaksanakan? Pilkada atau Pemilihan Kepala Daerah di Indonesia dilaksanakan setiap lima tahun sekali.
Meskipun saingan berat, Wakil Wali Kota Solo itu tetap optimistis bisa memenangi pertarungan Pilkada 2020 bila jadi diusung sebagai cawali oleh PDIP. Apalagi selama ini calon yang diusung PDIP di Pilkada Solo selalu menang.
"Sejarah yang berbicara, calon yang diusung PDIP tidak pernah kalah di Pilkada Solo. Termasuk saat saya maju tahun 2015 berpasangan dengan pak Rudy (FX Hadi Rudyatmo). Kita selalu menang," katanya.
Purnomo menyampaikan, saat ini PDIP Solo juga didukung 62 persen suara atau 30 orang wakil di DPRD Solo. Dengan modal itu, akan siap melawan siapapun. Purnomo menganggap munculnya calon independen tersebut sebagai tanda demokrasi di Solo semakin berkembang. Terlebih selama ini penyelenggaraan Pilkada Solo belum ada calon dari jalur perseorangan.
"Saya ikut mendoakan agar pasangan independen lolos verifikasi faktual KPU Solo. Apalagi niat mereka juga bagus ingin bangun Solo di luar jalur partai," katanya.
Baca juga:
Maju Pilkada Solo, Pasangan Abah Ali-Gus Amak Serahkan Berkas ke KPU Solo
Gibran: Bakal Calon Independen Buat Pilkada Solo Berjalan Dinamis dan Meriah
Penjahit dan Ketua RW ini Tak Gentar Lawan Gibran di Pilkada Solo
Gibran Tak Merasa Disindir Megawati Soal 'Politikus Paksa Anak Bertarung di Politik'
2 Balon Independen Wali Kota Solo Bakal Mendaftar ke KPU Hari Ini
Gibran Selalu Kenakan Jaket Hadiah Hasto Kristiyanto saat Blusukan