Nenek 70 Tahun di Empat Lawang Tewas Dipukuli Cucu Pakai Kayu Balok
Lagi dan lagi, kasus pembunuhan terjadi di wilayah hukum Sumatera Selatan. Seorang nenek asal Empat Lawang, Soleha (70), tewas usai dipukuli cucunya sendiri, Ahmad (37).
Lagi dan lagi, kasus pembunuhan terjadi di wilayah hukum Sumatera Selatan. Seorang nenek asal Empat Lawang, Soleha (70), tewas usai dipukuli cucunya sendiri, Ahmad (37).
Peristiwa itu terjadi ketika korban istirahat di halaman rumahnya di Desa Tapa, Kecamatan Saling, Empat Lawang, Rabu (22/7). Pelaku datang langsung memukul korban menggunakan kayu balok berkali-kali ke arah kepala, pinggang, dan punggung. Korban tewas di tempat dengan banyak luka di sekujur tubuhnya.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Apa yang dilakukan polisi kepada warga di Palembang? Penyidik menetapkan Bripka ED, pengemudi mobil Toyota Alphard putih yang viral, sebagai tersangka karena melakukan pengancaman dengan pisau terhadap warga. "Setelah kami periksa secara maraton, kami tingkatkan ke penyidikan dan sudah ditetapkan sebagai tersangka," ungkap Kasatreskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah, Selasa (19/12). Tersangka Bripka ED dijerat Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan dengan ancaman paling lama satu tahun penjara.
-
Apa yang terjadi pada hari keempat pertempuran Lima Hari Lima Malam di Palembang? Hari keempat pun kondisi kota Palembang bak medan perang dan hancur lebur. Akhirnya di hari yang sama telah datang bala bantuan dari Lampung di bawah pimpinan Mayor Noerdin Pandji.
-
Apa yang terjadi pada ketiga petani di Empat Lawang? Ketiga petani di Desa Tanjung Alam, Lintang Kanan, Empat Lawang, Sumatera Selatan, disambar petir saat berteduh di pondok ketika hujan deras melanda kawasan itu.
-
Apa itu pindang tulang iga sapi khas Palembang? Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
Kasatreskrim Polres Empat Lawang AKP Ismail mengungkapkan, pelaku ditangkap tak lama usai kejadian. Barang bukti disita dua batang kayu balok dan pakaian korban.
"Benar, pelaku sudah ditangkap setelah menganiaya neneknya sendiri sampai tewas," ungkap Ismail, Rabu (22/7).
Dari keterangan saksi, pelaku mengalami gangguan jiwa sehingga warga tidak berani menolong korban. Pelaku akan menjalani tes kejiwaan untuk menentukan proses hukumnya.
"Informasinya begitu, tapi perlu diperiksa lagi kejiwaannya," ujarnya.
Jika perbuatannya dapat dipertanggungjawabkan, tersangka akan dikenakan Pasal 351 ayat (3) tentang penganiayaan yang menyebabkan korban tewas dan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman 15 tahun penjara.
(mdk/cob)