Peringati HUT Bhayangkara ke-72, Polres Kebumen bermain sepak bola mengenakan daster
Peringati HUT Bhayangkara ke-72, Polres Kebumen bermain sepak bola mengenakan daster. Mereka saling berebut bola, melesakkan bola ke gawang lawan, menggiring bola mengenakan gaun longgar. Berbusana layaknya para ibu rumah tangga ketika bersantai di dalam rumah, pertandingan ditonton dengan derai tawa.
Demam Piala Dunia 2018 terasa dalam kemeriahan HUT Bhayangkara ke-72 di Kebumen, Minggu (1/7). Di tengah-tengah penyelenggaraan Piala Dunia di Rusia, Polres Kebumen menggelar perlombaan sepak bola di lapangan Futsal kompleks asrama Polisi Bhayangkara.
Uniknya, para pemain mulai dari Kapolres, pejabat utama (PJU) Polres Kebumen, sampai petugas kepolisian di jajaran Polsek tak berbusana selayaknya tim peserta Piala Dunia. Para anggota polisi yang bermain bola justru mengenakan daster.
-
Kapan AHY hadir dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-78? Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) salah satu pejabat yang hadir dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-78 di Lapangan Monas, Jakarta, Selasa (1/7). AHY datang dengan mengenakan stelan jas hitam ditambah peci di kepala. Menteri ATR/BPN itu terlihat gagah berkacamata hitam saat memasuki tempat acara. Sebelum duduk di kursi yang disediakan, AHY sempat menyalami sejumlah jenderal polisi. Di antaranya ialah jenderal polisi yang dulunya ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Jenderal polisi itu adalah Komjen Rycko Amelza Daniel.
-
Kapan Hari Brimob diperingati? Bangsa Indonesia memperingati Hari Brimob setiap tanggal 14 November.
-
Siapa pemimpin Pasukan Bhayangkara? Pasukan ini bahkan yang berada di garda terdepan saat terjadi peperangan. Sejak awal pertama kali terbentuk, pasukan ini hanya terdiri 15 orang dan dikepalai oleh Patih Gajah Mada.
-
Kapan Harun Kabir meninggal? Tanggal 13 November 1947, jadi hari terakhir Harun Kabir dalam menentang kekuasaan Belanda yang kembali datang ke Indonesia.
-
Apa tugas utama Pasukan Bhayangkara? Pasukan Bhayangkara bertugas untuk mengabdi demi keselamatan rakyat di masa Kerajaan Majapahit.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
Mereka saling berebut bola, melesakkan bola ke gawang lawan, menggiring bola mengenakan gaun longgar. Berbusana layaknya para ibu rumah tangga ketika bersantai di dalam rumah, pertandingan ditonton dengan derai tawa.
Kapolres Kebumen, AKBP Arief Bahtiar mengatakan, lomba sepak bola digelar memang untuk menghibur alih-alih berkompetisi. Lomba tersebut untuk merenggangkan pikiran, setelah bertugas mengamankan arus mudik dan pengamanan Pemilihan Gubernur Jawa Tengah di Kebumen.
"Sepak bola untuk seru-seruan sebetulnya. Para pesertanya dari kita untuk kita," kata AKBP Arief Bahtiar, Minggu (1/7).
Dari hasil pertandingan antara PJU Polres Kebumen dengan para Kapolsek, pertandingan dimenangkan oleh tim PJU Polres dengan skor 4:2. AKBP Arief Bahtiar melesakkan dua gol sedangkan Kasat Intelkam AKP Abdullah menyumbangkan dua gol kemenangan.
Pencetak gol dari tim Kapolsek yakni Kapolsek Sruweng AKP Bagiyo mencetak satu gol dan AKP Joko Maryono, Kapolsek Ambal mencetak satu gol.
Selain perlombaan sepak bola, dalam rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara ke-72, Polres Kebumen juga menggelar perlombaan untuk anak anak. Di antaranya perlombaan pecah air, balap kelereng, memasukkan paku ke dalam botol dan makan kerupuk.
Lomba untuk Ibu Bhayangkari, juga unik yakni berlomba memasang atribut seragam suami dengan mata tertutup.
Baca juga:
Rayakan HUT Bhayangkara, ribuan polisi gerak jalan di Monas
Bhayangkari Korlantas hibur anak-anak binaan Lapas Tangerang
Amankan pemilu & terorisme, Polri diapresiasi Presiden Jokowi
Jenderal Tito berencana pensiun dini, ogah jabat Kapolri hingga 2022
HUT Bhayangkara, Jokowi beri kado Polri tambah anggaran 2 kali lipat
Beri rumah ke Bhabinkamtibmas, Bupati Siak dapat kado dari Kapolri
Cara unik Polres Kepulauan Meranti rayakan HUT Bhayangkara ke-71