Polda Metro gunakan pasukan berkuda amankan Pilkada serentak
Selain menaruh kotak suara, kuda ini berfungsi mendistribusikan ke tempat pemungutan suara yang tidak bisa diakses motor
Polda Metro Jaya menurunkan empat ekor kuda dalam simulasi pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Apel kali ini dilaksanakan di lapangan Sabhara.
"Ini buat pengamanan Pilkada nanti," kata polisi berkuda Detasemen Turangga Baharkam Polri, Brigadir Yemsi di Jakarta, Senin (3/8).
Kuda yang dipakai untuk pengamanan Pilkada berjenis Thoroughbred. Kuda yang tingginya hampir dua meter ini selalu diberi asupan dua kali sehari.
"Makannya 2x sehari kasih rumput, extranya kasih apel sama wortel. Kuda ini diimpor dari Belanda," ujar Yemsi.
Kata Yemsi, sejak diimpor dari Belanda pada tahun 2014, kuda-kuda tersebut dilatih rutin secara khusus. Lebih lanjut Yemsi mengatakan, pengamanan Pilkada nanti kuda-kuda ini akan melakukan berbagai macam. Salah satunya mengantar kotak suara untuk kelancaran Pilkada.
"Ini ada simulasi antar kotak suaara pakai kuda, taroh dibelakang," katanya.
Selain untuk menaruh kotak suara, kuda ini berfungsi untuk mendistribusikan ke tempat pemungutan suara yang tidak bisa dilewati sepeda motor. Selain itu, untuk mengamankan Pilkada, polisi berkuda akan berjaga di TPS.
Dalam simulasi pengamanan Pilkada ini, sebanyak 515 personel diturunkan. Personel tersebut gabungan dari Polsek, Polres dan Polda Metro Jaya.
Baca juga:
Polda Metro gelar simulasi pengamanan Pilkada serentak
Pakai Perppu, Demokrat dukung calon tunggal pilkada menang aklamasi
Besok pendaftaran ditutup, calon tunggal di pilkada tinggal 9 daerah
Di kota kelahiran SBY, calon kepala daerah Demokrat tak punya lawan
Politisi Demokrat: Apakah Jokowi berani keluarkan Perppu Pilkada?
Polemik calon tunggal Pilkada, Demokrat dukung Jokowi buat Perppu
Maju Pilkada Karawang, Miing janji tidak akan korupsi
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kenapa Pilkada itu penting? Pilkada artinya singkatan dari Pemilihan Kepala Daerah, adalah salah satu momen krusial dalam sistem demokrasi kita.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang dimaksud dengan Pilkada? Pilkada adalah proses demokratis di Indonesia yang memungkinkan warga untuk memilih pemimpin lokal mereka, yaitu gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya.