Polisi Beberkan Alur Penyebaran Konten Pornografi Dea OnlyFans hingga Terima Cuan
Kemudian, sejumlah foto dan videonya itu dikirimkannya secara satu persatu ke situs OnlyFans. Namun, tidak semua foto atau video syur tersebut ia kirim secara cuma-cuma kepada netizen.
Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda Metro Jaya mengungkap cara Gusti Ayu Dewanti atau lebih dikenal Dea OnlyFans memposting serta memperjualkan konten pornografi dirinya. Diketahui, Dea telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pornografi.
Dir Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Auliansyah Lubis mengatakan, Dea hanya menyebar atau memposting konten berbau pornografi di situs OnlyFans saja.
-
Apa yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto terhadap jajarannya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kasus film porno ini? Mereka dijerat lantaran, diduga terlibat sebagai pemeran dari setiap filmnya.Adapun pada kluster tersangka pengelola rumah produksi diantaranya, lima orang yakni I sebagai produser, sutradara, admin website hingga pemilik rumah produksi; JAAS sebagai kameramen; AIS sebagai editor, AT sebagai sound engineering serta SE sebagai sekretaris dan juga pemeran wanita.
-
Siapa yang melaporkan kehilangan Kaesang ke Polda Metro Jaya? Sejumlah eksponen Aktivis 98 turut melayangkan aduan atas kabar hilangnya Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep ke Polda Metro Jaya. Demikian disampaikan Juru bicara eksponen Aktivis 98, Antonius Danar.
-
Kapan Tiko Aryawardhana meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan? Pada Rabu dini hari tanggal 17 Juli sekitar pukul 00.35 WIB, setelah selesai pemeriksaan, suami dari Bunga Citra Lestari ini terlihat berjalan cepat meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
-
Di mana Polda Metro Jaya melakukan gelar perkara kasus Pendeta Gilbert? A|de Ary kemudian membeberkan langkah penyidik ke depan, antara lain mengadakan gelar perkara. "Setelah itu dijadikan satu dilakukan gelar perkara," ucap dia.
"Caranya dia dengan menggunakan Twitter miliknya dia. Jadi dengan Twitter dianya, dia simpan dulu, dia buat videonya kemudian dia simpan di dalam satu tempat penyimpanan," kata Auliansyah kepada wartawan, Selasa (29/3).
Kemudian, sejumlah foto dan videonya itu dikirimkannya secara satu persatu ke situs OnlyFans. Namun, tidak semua foto atau video syur tersebut ia kirim secara cuma-cuma kepada netizen.
"Kemudian satu-satu nanti dia kirim ke onlyfans melalui Twitternya dia, kemudian nanti siapa yang mau melihat di OnlyFans tersebut, konten yang dipencet harus membayar terlebih dahulu," jelasnya.
Lalu, terkait dengan menggunakan situs OnlyFans saja. Karena hanya situs itu yang dikenal olehnya.
"Alasan (pakai OnlyFans) Kebetulan saja mungkin dia menggunakan itu, banyak platform lain. Tapi yang dia kenal adalah onlyfans, sehingga dia menggunakan platform onlyfans tersebut," ujarnya.
Modus
Untuk modus Dea sendiri dalam perkara yang melibatkannya itu yakni dengan membuat sejumlah foto atau video asusila atau telanjang bersama dengan seorang pria yang kemudian ia distribusikan ke situs onlyfans tersebut.
"Selanjutnya yang bersangkutan atau tersangka mendistribusikan foto-foto tersebut dan video asusila tersebut ke situs dengan nama situsnya adalah www.onlyfans.com, dengan akun risetgraisesaite milik tersangka dengan sadar dan sengaja mendapatkan uang dari website tersebut," jelasnya.
"Dimana pengguna website yang berlangganan harus membayar dengan sejumlah uang agar mengakses konten-konten yang diperoleh tersangka, itu yang mungkin bisa saya sampaikan kepada rekan-rekan," katanya.
Baca juga:
Identitas Dikantongi, Polisi Buru Pemeran Pria di Video Asusila Dea OnlyFans
Polisi Tak Bisa Blokir Situs OnlyFans Karena Berada di Luar Negeri
Polisi Tak Tahan Dea OnlyFans karena Masih Mahasiswi, Hanya Dikenakan Wajib Lapor
Polisi Pamerkan Barang Bukti Kasus Pornografi Dea OnlyFans
Dea OnlyFans Raup Rp20 Juta per Bulan dari Konten Pornografi
Dea OnlyFans Berencana Mengajukan Diri jadi Justice Collaborator ke Polisi