Polisi gelar rekonstruksi kasus pembunuhan Alika
Rekonstruksi tersebut akan mengungkap bagaimana tersangka Sjahril menghabisi korban Alika.
Penyidik Polsek Koja bersama Polda Metro Jaya akan menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan berencana terhadap Alika, perempuan yang ditemukan tewas di Hotel Elysta, Koja, Jakarta Utara. Kapolsek Koja Kompol Supriyanto menuturkan bahwa rekonstruksi untuk melengkapi berkas kasus.
Rekonstruksi sedianya akan digelar pada pukul 10.00 WIB, namun hingga pukul 11.00 WIB, rekonstruksi belum dimulai. Rekonstruksi akan dilakukan di dua tempat yakni di Jalan Duren dan di Hotel Elysta.
"Rekonstruksi soal berapa adegan nanti kita lihat," tutur Kompol Supriyanto saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (20/7).
Rekonstruksi tersebut akan mengungkap bagaimana tersangka Sjahril menghabisi korban Alika.
"Pemeriksaan tersangka terlilit banyak utang. Jadi sudah direncanakan ambil harta korban," pungkas Supriyanto.
Sebelumnya jasad seorang wanita ditemukan di Hotel Elysta, Koja, Jakarta Utara, Selasa (12/7) malam. Jasad mayat wanita yang diduga pekerja seks komersial (psk) tersebut tewas sekitar pukul 18.30 WIB.
Korban ditemukan tergeletak berlumuran darah di lantai 3 kamar IIC, hotel Elysta, Koja, Jakarta Utara. Jasad wanita yang diketahui bernama Alika (25), mendapatkan luka sayatan pada leher sebelah kiri dan perut sebelah kiri. Polisi lalu menangkap dan menetapkan Sjahril.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang menjadi salah satu solusi untuk kemacetan di Jakarta? Wacana Pembagian Jam Kerja Salah satu ide yang diusulkan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono adalah pembagian jam masuk kerja para pekerja di Jakarta. Menurutnya, cara itu bisa mengurangi kemacetan hingga 30 persen.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
Baca juga:
Polda Metro pastikan Syahril sudah rencanakan pembunuhan Alika
Tersangka pembunuh Alika bekerja sebagai OB di kawasan Kelapa Gading
Parahnya OB pembunuh Alika, doyan main PSK sampai kena HIV/AIDS
Polisi rilis barang bukti dan tersangka pembunuh Alika di Koja
Kenapa pria jadi gelap mata saat disinggung lemah di ranjang?