Polisi syariat Aceh razia pakaian Islami, 50 warga berbaju ketat didata
Polisi syariat Islam Provinsi Aceh menggelar razia yang tidak menggunakan pakaian Islami, Rabu (18/7) di depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh. Ada 50 orang terjaring karena menggunakan pakaian ketat dan celana pendek. Setelah diberikan nasihat di lokasi dan dicatat identitasnya.
Polisi syariat Islam Provinsi Aceh menggelar razia yang tidak menggunakan pakaian Islami, Rabu (18/7) di depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh. Ada 50 orang terjaring karena menggunakan pakaian ketat dan celana pendek. Setelah diberikan nasihat di lokasi dan dicatat identitasnya, pelanggar kemudian diminta untuk melanjutkan perjalanan.
Polisi syariat Islam hanya menghentikan setiap pelanggar yang menggunakan sepeda motor dan becak, baik wanita berpakaian ketat maupun laki-laki yang menggunakan celana pendek. Sedangkan yang menggunakan mobil dibiarkan lolos tanpa ada pemeriksaan.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Apa yang menjadi daya tarik utama wisata religi di Aceh? Aceh merupakan salah satu destinasi utama bagi wisata religi di Indonesia dengan keindahan yang memukau. Salah satu daya tarik utama adalah Masjid Raya Baiturrahman yang terletak di pusat Kota Banda Aceh.
-
Kapan cengkih menjadi komoditas unggulan di Aceh? Komoditas cengkih pernah berjaya dan menjadi komoditas unggulan di Aceh pada era 1980-an.
-
Kapan wabah Kolera menyerang Aceh? Aceh menjadi salah satu daerah yang terkena wabah virus pada saat Agresi Militer Belanda II.
-
Mengapa Songket Nyakmu menjadi warisan turun temurun di Aceh? Usaha tersebut sudah diwariskan dari generasi ke generasi. Hal ini dikarenakan menenun merupakan salah satu unsur budaya asli dari Aceh.
-
Dimana lokasi petani di Aceh yang sedang panen cengkih? Seorang petani menunjukkan segenggam cengkih atau cengkeh yang telah dipetik setelah panen di sebuah hutan di Lhoknga, Aceh, pada 30 Januari 2024.
Setelah dihentikan petugas langsung meminta identitas terlebih dahulu. Bila yang dihentikan non-muslim diminta untuk melanjutkan perjalanan kembali. Ini sesuai dengan qanun Nomor 11 Tahun 2002 tentang Syariat Islam, aqidah dan ibadah.
"Ini kegiatan rutin kita laksanakan sampai akhir tahun. pelanggar 18 laki-laki dan 32 perempuan. Setelah dicatat identitas dan dilakukan pembinaan, mereka diminta melanjutkan perjalanan kembali," kata Kepala Seksi Pengawasan Polisi Syariat Provinsi Aceh, Syauqas.
Syauqas mengaku berdasarkan Qanun Nomor 11 Tahun 2002 ini setiap pelanggar hanya dilakukan pembinaan. Qanun tersebut tidak mengatur denda atau penindakan hukuman.
Meskipun ia berharap ada revisi qanun, agar setiap pelanggar yang masih melakukan perbuatan yang sama secara berulang kali ada sanksi. Sehingga akan ada efek jera kepada setiap pelanggar.
"Database kita bahkan ada yang sudah melanggar berulang kali, tapi kita tidak bisa beri sanksi, karena qanun belum mengatur adanya hukum," tutur dia.
Katanya, termasuk pengendara mobil belum bisa dilakukan pemeriksaan, karena Standar Operasional Prosedur (SOP) belum mengatur tata cara pemeriksaan dalam mobil. Hingga saat ini, hanya dilakukan pemeriksaan pelanggar yang menggunakan sepeda motor atau becak.
Oleh karena itu, ia berharap akan ada revisi qanun agar ada penindakan tegas, serta bisa melakukan pemeriksaan bagi pelanggar yang berada di dalam mobil.
"Kami akan coba sampaikan kepada pimpinan nantinya, agar bisa berkoordinasi dengan legislatif untuk direvisi," imbuhnya.
Ia meminta kepada masyarakat Aceh agar mematuhi aturan yang telah diatur dalam qanun. Ini mengingat Aceh melaksanakan hukum syariat Islam, bagi yang muslim diwajibkan untuk mematuhinya.
"Kepada masyarakat agar lebih memahami, kita Aceh melaksanakan syariat Islam," tutupnya.
Baca juga:
Pasangan gay dicambuk 87 kali di depan umum
Menkum HAM tak masalah hukum cambuk dilaksanakan di Lapas
Polisi syariah Aceh tangkap 6 wanita berpakaian ketat di ruang karaoke
Hukuman cambuk di Aceh selalu menarik perhatian warga negara asing
Melihat hukuman cambuk 2 PSK di Aceh
Delapan terpidana dicambuk, dua di antaranya pelaku prostitusi online