Saat tangkap Wakil Ketua KPK, polisi bawa senjata laras panjang
Bahkan, saat akan menangkap Bambang, polisi melakukan penutupan jalan.
Bareskrim Mabes Polri menangkap Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto saat mengantar anaknya berangkat sekolah di Jalan Raya Depok. Bambang yang saat itu mengendarai mobil Panther berwarna hitam tiba-tiba saja dipepet mobil Patroli Polsek Sukmajaya.
Roni, salah satu saksi mata mengatakan, penangkapan tersebut persis di depan minimarket Ceriamart. Saat itu pula, mobil Patroli pun meminta agar Bambang menepi.
Setelah itu, beberapa anggota Bareskrim yang menggunakan mobil Inova pun turun dan mencoba menangkap BW.
-
Di mana terjadi baku tembak antara TNI-Polri dan KKB di Intan Jaya? Rentetan kontak senjata antara TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua terjadi di Kabupaten Intan Jaya sejak Minggu (21/1) hingga Selasa (23/1).
-
Kapan baku tembak antara TNI-Polri dan KKB terjadi di Intan Jaya? Rentetan kontak senjata antara TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua terjadi di Kabupaten Intan Jaya sejak Minggu (21/1) hingga Selasa (23/1).
-
Kapan Kepala BPIP meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila di bantaran Kali Code Yogyakarta? Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi, meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila sekaligus membagikan Program Basis (Bantuan Atasi Stunting) berupa pemberian makanan sehat serta pemberian paket belajar kepada anak-anak Bantaran Kali Code Yogyakarta, Senin (28/8/23).
-
Kapan Prabowo bertemu dengan KWI? Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menemui pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) untuk berdiskusi terkait Pemilu 2024 di Gedung KWI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2024).
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
"Anggota polisi bersenjata laras panjang. Ada yang berpakaian polisi sebagian lainnya berpakain preman," katanya saat ditemui di lokasi, Jumat (23/1).
Bahkan, saat akan menangkap Bambang, polisi melakukan penutupan jalan. Setelah berbincang dengan Bambang, polisi kemudian memborgol tangan wakil ketua KPK itu dan membawanya dengan mobil.
Sementara itu saat dikonfirmasi kepada istri BW, Sari Indra Dewi mengatakan saat ditangkap Bareskrim suaminya tersebut memang sedang mengantarkan anak bungsunya bernama Mohamad yattakih ke Sekolah.
"Abi memang lagi ngatar Taqqi. Terus setelah pulang kemarin saya lihat status Line anak saya Abi ditangkap. Langsung saya hubungi anak saya, katanya sudah di Bareskrim Polri," kata Dewi di kediamannya, di kawasan Depok.
Dewi melanjutkan, untuk urusan bersifat pribadi, suaminya tersebut memang tidak pernah di kawal ajudan saat mengantar jemput anaknya tersebut. Saat dibawa pihak kepolisian BW pung tidak melakukan perlawanan.
"Jadi dilihat surat perintah penangkapan. Abi pun akhirnya dibawa. Untuk urusan bersifat pribadi atau acara keluarga, Mas BW tidak pernah menggunakan fasilitas negara. Untuk mengantar jemput anaknya sendiri tidak ditemani ajudan atau sopi kantornya," jelasnya.
Saat penangkapan tersebut, Anak kedua BW, Izzhar Nabila yang ikut serta pun mengaku tidak terjadi adanya hal-hal mengejutkan. Kepada Dewi, Izzhar bilang penangkapan ayah sangat keren.
"Saya tanya anak saya gimana kok bisa ditangkap, katanya keren Umi keren banget," tandasnya.
Baca juga:
Iwan Fals: Wakil Ketua KPK ditangkap polisi, koq bisa?
Aksi dukung Bambang Widjojanto dapat tandingan dari massa loreng
Jokowi: Saya minta Polri dan KPK tidak terjadi gesekan
Saat ditangkap, mobil Bambang dipepet mobil patroli Polsek Sukmajaya
Bambang Widjojanto ditangkap, massa anti korupsi salahkan Jokowi
Massa antikorupsi barikade Gedung KPK dari serangan Polri
Saat ditangkap polisi, wakil ketua KPK tak didampingi ajudan