Sempat Macet Panjang, Lalu Lintas Menuju Puncak Kembali Lancar
Kemacetan di jalur menuju Puncak terjadi sejak Minggu siang.
Arus lalu lintas menuju Puncak, Bogor, sore ini, Minggu (29/8) dilaporkan ramai lancar. Polisi telah melakukan sistem one way untuk mengurai kemacetan kendaraan yang sempat terjadi di jalan tersebut.
"Sudah kita lakukan one way sejak pukul 11.30 WIB, jadi sekarang cukup lancar," ujar Kapolres Bogor, AKBP Harun, Minggu (29/8).
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Kapan suhu panas di Jakarta mencapai puncaknya? Fenomena ini sekaligus menandakan musim kemarau mulai melanda Indonesia, yang sebagaimana diprakirakan sebelumnya mulai berlangsung pada Juni dan puncaknya Juli - September 2024.
-
Bagaimana kondisi jalur ke Puncak 2 ? Meski jalur menuju Puncak 2 masih belum semulus kawasan Puncak. Namun tak menyurutkan antusiasme warga berlibur bersama keluarga.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Apa yang terjadi pada Waduk Jatiluhur saat ini? Terdampak Kemarau, Begini Potret Waduk Jatiluhur yang Kini Surut Waduk Jatiluhur bahkan surut hingga 10 meter. Sebagai sumber penampungan sungai yang dibendung, waduk seharusnya menampung banyak air.Namun di musim kemarau ini kondisi berbeda justru ditemui di Waduk Jatiluhur yang mengalami kondisi surut.
Menurut Harun, kemacetan di jalur menuju Puncak terjadi sejak Minggu siang. "Lalin padat mas. Tadi siang," ujarnya.
Dia tidak memungkiri masih ada pengendara yang hendak menuju Puncak dengan mencari jalan alternatif. Mengingat satu arah ke Jakarta diberlakukan tanpa jeda.
"Jadi kendaraan yang dari bawah tertahan. Tapi kebanyakan lewat jalur alternatif yang biasa digunakan warga saat pemberlakuan one way," katanya.
Dia mengakui, pada akhir pekan perdana penerapan PPKM Level 3 di Kabupaten Bogor, peningkatan volume kendaraan mencapai 30 persen dibanding sebelumnya.
"Kami sudah prediksi kepadatan ini akan terjadi mengingat ada kebijalan penurunan level PPKM dari 4 menjadi 3 saat ini dan berlaku hingga 30 Agustus 2021," kata dia.
Upaya untuk mengurangi kepadatan pun sudah dilakukan. Seperti penyekatan kendaraan yang penumpangnya wajib menunjukkan bukti telah divaksin.
"Tapi memang benar-benar full sampai sore. Dari Jumat Sore kita sudah lakukan penyekatan sebagai langkah antisipasi," katanya.
Jalur dari dan menuju Puncak sebelumnya dilaporkan macet. Hal itu lantaran terjadi penumpukan kendaraan imbas akhir pekan. Banyak masyarakat di tengah kelonggaran PPKM ini melakukan wisata ke daerah tersebut.
Reporter: Yopi Makdori dan Rasyid Ali
Baca juga:
Lalu Lintas Jalur Puncak Bogor di Akhir Pekan Terpantau Lancar
Tak Ada Penyekatan ke Puncak, Polisi Sebut Ada Pemeriksaan Swab Antigen dan Vaksin
Tak Terapkan Ganjil Genap, Bogor Masih Lakukan Penyekatan di Jalur Puncak
Polisi Tegaskan Kerumunan Malam Iduladha di Puncak Adalah Video Lama
Polres Bogor Masih Berlakukan Pembatasan di Kawasan Puncak