Sepak Terjang 3 KKB Anak Buah Guspi Waker yang Ditembak di Intan Jaya
KKB terus menebar onar di Bumi Cendrawasih. Mereka terus memancing petugas hingga kerap terjadi baku tembak
Belum ada kronologi pasti perihal baku tembak.
- Anak 10 Tahun Sebatang Kara Ini Jalan Kaki 5 Km Jualan Kue Pancong Keliling, Hanya Dapat Upah Rp 15 Ribu Sehari
- Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan Tewaskan 7 Orang yang Terjebak di Lantai 2, Ada Anak dan Balita
- Kronologi Lengkap & Penyebab Anak Tega Bacok Ibu Kandung di Cengkareng: Kok Bisa Tega Banget
- Satu KKB Tewas Ditembak saat Serang Pos TNI di Intan Jaya
Sepak Terjang 3 KKB Anak Buah Guspi Waker yang Ditembak di Intan Jaya
Tiga Anggota KKB ditembak petugas TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz-2024 di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada 21 Januari 2024. Ketiganya anak buah dari KKB pimpinan Guspi Waker yang tergabung dalam kelompok Yoswa Maisani..
Kaops Damai Cartenz-2024, Kombes Pol Dr Faizal Ramadhani mengatakan, kelompok ini kerap membuat onar yang membuat korban berjatuhan baik dari masyarakat sipil maupun aparat keamanan.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024, AKBP Bayu Suseno menambahkan, tiga anggota KKB yang ditembak mengalami luka di bagian dada dan kaki.
"Berikut adalah identitas KKB yaitu Oni Kobagau, Jaringan Belau, dan Agustia telah tertembak oleh pasukan gabungan TNI-Polri" ujar AKBP Bayu.
Baku tembak TNI/Polri dan KKB di Sugapa Intan Jaya juga megenai seorang warga sipil atas nama Yusak Sondegau. Sebelumnya, Briptu Anumerta Alfando Steve Karamoy juga tewas akibat terkena tembakan KKB.
"Satgas Damai Cartenz akan terus melakukan pengejaran dan penyidikan terhadap KKB yang terlibat dalam penyerangan tersebut, yang menyebabkan gugurnya seorang personel polri dan seorang warga sipil." kata Kasatgas.