Siang bolong, api lahap 6 rumah warga di Samarinda hingga ludes
Api yang sudah membesar, bikin panik Gusti, dan warga lainnya. "Sempat kita siram sekali, tapi sudah nggak bisa karena memang api sudah besar. Dugaan kita ada yang korslet di ruang tamu itu," ujarnya.
Kebakaran menghanguskan 6 rumah warga, di Jalan Lambung Mangkurat Gang 6 RT 21 Kelurahan Pelita, Samarinda, Kalimantan Timur, tengah hari tadi, hangus terbakar. Seorang petugas pemadam tidak sadarkan diri, setelah mengalami sesak nafas.
Peristiwa itu terjadi sekira pukul 11.00 Wita. Saksi mata, Gusti (35) menerangkan, dia melihat kepulan asap di rumah ketua RT 21 Heldi (43), yang sedang kosong.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Kenapa kebakaran di Kebagusan terjadi? Dugaan penyebab korsleting listrik pada kulkas," kata Huda dalam keterangannya, Sabtu (30/3).
-
Kapan wabah kelaparan terjadi di Semarang? Pada tahun 1901, muncul wabah kelaparan di Semarang dan Demak.
-
Kapan kebakaran di Kebagusan terjadi? Kejadian ini diduga terjadi pada Sabtu (30/3) sekira pukul 00.45 WIB.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
"Saya lihat, rumah Pak RT kok berasap. Rumahnya lagi kosong. Begitu buka pintu, api sudah besar dan asap di ruang tamu," kata Gusti, kepada merdeka.com di lokasi kejadian, Senin (22/10).
Api yang sudah membesar, bikin panik Gusti, dan warga lainnya. "Sempat kita siram sekali, tapi sudah nggak bisa karena memang api sudah besar. Dugaan kita ada yang korslet di ruang tamu itu," ujarnya.
Ditemui merdeka.com terpisah, Heldi mengakui asal mula api, dari rumahnya. "Saya tadi ada urusan di kantor kelurahan. Istri dan anak saya, sempat di rumah. Kemudian, jalan keluar rumah sama anak saya," kata Heldi.
Tidak banyak barang yang bisa diselamatkan Heldi, saat api berkobar. "Istri tadi yang telpon saya, rumah kebakaran. Ya itu, api memang suda besar. Sementara saya kira ada kabel yang korslet di rumah," tambah Heldi.
Tidak kurang 15 pemadam, diterjunkan ke lokasi, dibantu relawan kebencanaan, yang harus menarik selang tidak kurang sejauh 200 meter. Api berhasil dipadamkan, kurang dari 1 jam kemudian. Sementara, tidak kurang enam rumah, hangus terbakar.
Seorang petugas pemadam, sempat jatuh pingsan, lantaran mengalami sesak nafas. Petugas PMI, bergegas memberikan pertolongan. "Tidak ada korban jiwa. Api informasi awal dari rumah Pak Heldi (Ketua RT 21)," kata petugas Bhabinkamtibmas Polsek Samarinda Kota, Aiptu Gunadi, di lokasi kejadian.
Baca juga:
Kebakaran hebat di TPA Putri Cempo Solo, 10 mobil pemadam dikerahkan jinakkan api
Sengketa Karhutla, JJP nilai kesaksian Bambang Hero banyak kejanggalan
Lokalisasi di Pekanbaru terbakar, satu penghuni rumah tewas terpanggang
Kebakaran hutan di Gunung Merbabu meluas, banyak pipa air putus
Tengah malam, pabrik daur ulang di Sawangan kebakaran
BPBD Semarang minta helikopter untuk water bombing atasi kebakaran Gunung Merbabu