Sopir taksi: Jika tuntutan tak dipenuhi besok demo lebih besar lagi
Setelah diterima Menko Polhukam, para demonstran akhirnya membubarkan diri.
Perwakilan sopir taksi dan pengemudi angkutan umum yang menggelar demonstrasi telah diterima oleh Menko Polhukam, Luhut Pandjaitan. Mereka di antaranya Humas Paguyuban Pengemudi Angkutan Darat (PPAD) Suharto dan sembilan perwakilan lainnya.
"Kita sudah diterima oleh Menko Polhukam dan tadi di Istana kita sudah diterima oleh Sekneg," ucapnya di depan Istana Negara, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (22/3).
"Hari ini kita sudah didengarkan dan hasilnya kita lihat di konferensi pers yang akan dilakukan Kemenko Polhukam," teriaknya sambil mengepalkan tangan.
"Sekarang kita pulang ke poll masing-masing dan jika tuntutan tidak dipenuhi, besok kita akan demo lebih besar lagi," jelasnya.
Kemudian, langsung diamini oleh ribuan demonstran. "Yaaaaa...!!!! Merdeka.. Mari kita pulang," saut para demonstran sambil mengepalkan tangan.
Pantauan merdeka.com, ribuan demonstran telah berangsur-angsur meninggalkan kawasan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat dengan menggunakan taksinya.