Tes Calon Dewas KPK, Mertua Kiky Saputri Dicecar Soal Pernikahan Mewah Anaknya di Hotel Jaksel
Hal itu ditanyakan salah satu panitia seleksi calon dewas KPK, Ahmad Erani Yustika dalam tes digelar di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat.
Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin, Gusrizal yang juga mertua komedian Kiky Saputri menjalani tes calon dewan pengawas KPK. Dalam tes itu, Gusrizal dicecar seputar pernikahan mewah anaknya Muhammad Khairi dengan Kiky saputri.
Hal itu ditanyakan salah satu panitia seleksi calon dewas KPK, Ahmad Erani Yustika dalam tes digelar di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Kamis (19/9).
"Bapak yang menggelar pesta pernikahan anaknya itu mewah di kawasan Dharmawangsa. Apa betul seperti itu pak?" tanya Erani.
Menjawab itu, Gusrizal mengaku tidak menyangka jodoh anaknya adalah artis. Tetapi, Gusrizal tetap mencari tahu dari mana biaya pesta pernikahan anaknya.
"Masalah jodoh anak, saya enggak menyangka jodoh itu dapat artis. Tetap saya menayakan tentang pelaksanaan pesta tersebut," ujar Gusrizal.
Biaya Pernikahan Anak Endorse
Gusrizal mengatakan, biaya pesta pernikahan anaknya dari sebagian besar dari endorse. Sehingga, ia tidak mengeluarkan biaya yang mahal.
"Ternyata karena dia artis, dia punya endorse. Semuanya dibiayi oleh endorse, termasuk gedung dan makan. Dikasih korting, pakaian, dekor, lampu-lampu dibayai oleh endorse yang bersangkutan. Terhadap hal ini. Sehingga kami membagi itu hanya tinggal 1/4. Bagi dua. Itu saja," tutur Gusrizal.
Gusrizal lalu kembali ditanya jika nantinya Gusrizal menjadi Dewas KPK apakah tetap menerima endorse serupa. Dia hanya menjawab tetap menjaga anak-anaknya dan berhati-hati.
"Tetap akan saya jaga. Jangan sampai karena jabatan saya sebagai dewas tentu akan hati-hati, dia masuk bagian keluarga saya," pungkasnya.