Tiba di Mekkah, Jemaah Haji RI Tertua Disambut Shalawat Nabi
Tiba di Mekkah, Jemaah Haji RI Tertua Disambut Shalawat Nabi. Sukinah yang tahun ini berusia 93 tahun mengaku sehat meski harus duduk di kursi roda agar fisiknya tetap prima setelah menempuh perjalanan panjang dari Madinah untuk kemudian melanjutkan ibadah di Mekkah.
Jemaah calon haji tertua Sukinah (93) yang tergabung dalam Kloter Surabaya-1 tiba di Mekkah setelah menempuh perjalanan dengan bus dari Madinah selama sekitar 4 jam dan disambut dengan shalawat Nabi.
Acara penyambutan dihadiri oleh Konjen RI di Jeddah Muhammad Hery Safipudin dan Ketua Muasassah Asia Tenggara yang hadir sebelum jemaah calon haji Indonesia tiba di Hotel Al Oksh yang terletak di kawasan Mahbas Jin, Kota Mekkah, Minggu malam sekitar pukul 20.30 waktu setempat.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Apa yang dimaksud dengan gelar Haji dan Hajah di Indonesia? Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan penyebutan gelar Haji atau Hajah. Tidak bisa dipungkiri, masyarakat Indonesia memiliki tradisi memberi gelar 'Haji' atau 'Hajah' di depan nama orang usai menunaikan ibadah Haji.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Kapan jemaah haji melempar jumrah? Prosesi ini dilakukan pada hari-hari tertentu dalam perjalanan haji.
Sukinah yang tahun ini berusia 93 tahun mengaku sehat meski harus duduk di kursi roda agar fisiknya tetap prima setelah menempuh perjalanan panjang dari Madinah untuk kemudian melanjutkan ibadah di Mekkah.
"Doa saya nyuwun ke Alloh supaya kuat dan sehat. Anak 9 saya sudah haji semua. Saya agak telat karena ngurusi anak," katanya, dilansir dari Antara, Senin (15/7)
Sukinah didampingi oleh anak ketiganya, Sunarti (67) dan menjawab pertanyaan siapapun yang bertanya kepadanya dengan baik. Sukinah sebagai jemaah tertua di Indonesia tergabung dalam Kloter 1 Embarkasi Surabaya yang tiba dengan selamat di Kota Mekah, Minggu malam, 14 Juli 2019.
Bus yang mengantarkan jemaah dari Kota Madinah itu tiba di hotel yang berada di Sektor 6 Mahbas Jin, Mekkah.
Setibanya 10 bus itu di depan Hotel Al Oksh calon jemaah haji disambut Konjen RI Jeddah, Hery Saripuddin bersama istri, Ketua Muassasah Asia Tenggara, Kepala Daker Mekah Subhan Cholid, bersama Panitia Penyelengara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, Daker Mekah Sektor 6.
Suasana penyambutan kedatangan jemaah asal Magetan ini meriah diiringi lantunan Salawat Nabi mengiringi saat turun dari bus dan masuk ke dalam hotel.
Jemaah disambut dengan taburan bunga dan minuman selamat datang, air zam-zam, dan kurma kemudian dipersilakan untuk beristirahat di kamar dibantu oleh Tim Gerak Cepat petugas haji Indonesia.
Konjen RI di Jeddah, Hery Saripudin menyatakan rasa syukurnya karena sebanyak 449 jemaah Kloter SUB1 tiba dengan selamat di Kota Mekkah. Ia mengapresiasi kerja sama yang baik antara pihak panitia dan muassasah yang saling sinergi sehingga perjalanan jemaah dari Madinah ke Mekkah berjalan lancar
"Ini berkat koordinasi dari semua bidang terkait dan kita yang di Mekah. Kami pantau keberangkatan para jemaah sejak di Madinah dan kamu lihat juga kerja sama antara semua tim PPIH dengan muassasah sangat erat," kata Hery.
Baca juga:
Calon Jemaah Haji Asal Banten Ikuti Manasik Haji
7.879 Calhaj Embarkasi Solo Tiba di Tanah Suci
Cegah Jemaah Haji Dehidrasi saat di Mekkah, Panitia Buat Gerakan Minum Bersama
9 Tahun Nabung Rp20.000 Sehari, Pedagang Nasi Akhirnya Naik Haji
Pertamina Siapkan 10 Juta Liter Avtur untuk Angkutan Haji di Kualanamu
Simpan Uang di Kamar Sejak 1965, Haki Berangkat Haji di Usia 92 Tahun