Tunggu Mensos datang, pemakaman 7 korban longsor di Bangli ditunda
Tunggu Mensos datang, pemakaman 7 korban longsor di Bangli ditunda. Desa adat setempat beserta keluarga korban sepakat menunggu kehadiran Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.
Tujuh korban tanah longsor di Desa Songan B Kintamani Bangli, Bali, semula dijadwalkan akan dikubur pukul 10.00 WITA, Senin (13/2), terpaksa diundur. Desa adat setempat beserta keluarga korban sepakat menunggu kehadiran Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.
"Dari rembuk adat disepakati untuk menunggu Ibu Menteri. Tidak masalah kok, terpenting hari ini dikuburnya. Soal masalah waktunya bisa disesuaikan," Aku Ketut Keliwon, sesepuh desa adat setempat di Songan Bangli.
Rencananya, Khofifah didampingi Gubernur Bali akan tiba mengikuti prosesi pemakaman pukul 13.00 WITA.
Dikatakan Keliwon, prosesi pemakaman dilakukan karena sesuai adat Desa Songan prosesi untuk orang meninggal harus dikubur terlebih dahulu.
Hal itu kata dia karena desa adat punya kegiatan upacara Ngaben (kremasi) secara bersama-sama atau massal.
"Setiap setahun sekali kita ada waktu pelaksanaan upacara ngaben massal. Saat itu jasad ketujuh korban disertakan pada upacara pengabenan secara bersama dengan keluarga lain yang sudah meninggal dan belum diabenkan," terangnya di tenda tempat korban disemayamkan.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Di mana tebing tol di Bintaro itu longsor? Personel Penanganan Prasarana dan Saranan Umum (PPSU) DKI Jakarta dan petugas Jasa Marga melakukan penanganan longsor tebing tol di Jalan Mulia Bhakti, RT 06/01, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel).
-
Di mana longsor di Banjarnegara terjadi? Pada 6 Februari 2024, terjadi longsor di Dusun Sigadung, Desa Kalitlaga, Pagentan, Banjarnegara.
-
Kenapa tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
Baca juga:
Mensos berikan santunan Rp 15 juta untuk korban longsor di Bali
Porak-poranda Kintamani usai diterjang longsor
Petakan daerah longsor, BPBD Bangli datangkan ahli Geologi Bandung
Warga gelar upacara pemakaman 7 korban longsor di Bangli