Ucapan duka banjiri Instagram Dianita, korban pembunuhan di Pulomas
Ucapan duka banjiri Instagram Dianita, korban pembunuhan di Pulomas. Berita kasus pembunuhan keji tersebut menyita simpati dari sejumlah netizen. Alhasil, akun Instagram pribadi milik Dianita yang beralaman di @dianitagemma dibanjiri ucapan duka. Tak sedikit pula kecaman yang diarahkan pada para pelakunya.
Kasus pembunuhan di Pulomas, Jakarta Timur menyita perhatian masyarakat Indonesia. Dodi Triono (59), pemilik rumah, tewas bersama dua putri, dua sopir dan seorang tamunya saat disekap di kamar mandi pembantunya, Selasa (27/12) kemarin.
Lima korban tewas selain Dodi antara lain, Diona Arika (16), Dianita Gemma Dzalfayla (9), keduanya putri Dodi. Amel (10), teman main Dianita juga tewas bersama serta dua sopir keluarga Dodi, yakni Yanto dan Tasrok.
Berita kasus pembunuhan keji tersebut menyita simpati dari sejumlah netizen. Alhasil, akun Instagram pribadi milik Dianita yang beralaman di @dianitagemma dibanjiri ucapan duka.
"Turut berduka cita, selamat jalan semoga diterima di sisi Allah SWT. Semoga cepat ditangkap pelakunya amin amin amin ya Allah," tulis @lena.hrty.
"Semoga pembunuhnya cepet ditangkap dan dibukakan pintu hidayah-nya, amin," cuit @lusiagustin426.
"Semoga Amal ibadah bapak almarhum Dodi, Diona, Gemma dapat tempat yang terbaik di sisi Allah SWT. Amin yra dan pembunuhnya cepat ditangkap dan dihukum seberat beratnya," tulis @arhikmadee.
Ucapan duka juga disampaikan netizen dalam akun Instagram milik Dodi Triono, @dtr175. Mereka seluruhnya mengecam pembunuh sadis tersebut.
Baca juga:
Pelaku penyekapan Pulomas salah ambil, rekaman CCTV ada di polisi
Ini video terakhir Dianita bersama ayahnya sebelum ditemukan tewas
Isak tangis kerabat iringi pemakaman korban pembunuhan Pulomas
Korban selamat perampokan Pulomas masih belum banyak bicara
Pelaku perampokan di Pulomas sudah kenali rumah Dodi Triono
-
Apa Instagram itu? Instagram merupakan aplikasi media sosial berbagi foto dan video yang diluncurkan pada tahun 2010 oleh Kevin Systrom.
-
Apa yang diunggah Jokowi di akun Instagramnya? Ditemukan sebuah unggahan dengan caption yang sama pada akun resmi Jokowi. Postingan tersebut diunggah pada 5 Oktober 2023.
-
Apa yang membuat Jakarta semakin Instagramable? Jakarta dibangun lebih kekinian. Kalau kata anak sekarang, 'Instagramable Banget' Halte Transjakarta tak sekadar tempat naik turun penumpang. Sambil nunggu bus, kini bisa berselfie ria.
-
Apa saja yang dibagikan pedangdut di Instagram? Banyak dari mereka yang aktif menggunakan Instagram untuk membagikan kegiatan, karya, dan interaksi dengan para penggemarnya.
-
Kapan Puteri Modiyanti mengunggah foto berkudanya di Instagram? Foto berkuda ini diunggah Puteri Modiyanti di laman Instagramnya pada 27 Mei 2024.
-
Mengapa bio Instagram penting? Bio instagram (IG) merupakan salah satu hal yang penting bagi para penggunanya. Bukan hanya sebagai pelengkap, namun juga berisi identitas maupun pesan yang disampaikan kepada banyak orang.