Ungkap Pembunuhan Sekeluarga di Bekasi, Polda Metro Jaya Bentuk Tim Gabungan
Dia mengungkapkan, saat ini tim masih berusaha mencari pelaku tersebut. Sebab usai pembunuhan sadis ini, dua mobil milik korban dinyatakan hilang. Namun tidak ada barang barang berharga milik korban yang hilang.
Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis langsung bertindak cepat dengan membentuk tim atas peristiwa dugaan pembunuhan di Jalan Bojong Nangka 2, RT 002 RW 07, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat. Dalam peristiwa itu, satu keluarga meninggal dunia.
"Ya sudah saya perintahkan bentuk tim gabungan dari Krimum dan Polres Bekasi, dan langsung Dirkrimum (Kombes Nico Afinta) yang pimpin," katanya kepada merdeka.com, Selasa (13/11).
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Kenapa Ngarak Panganten dilakukan di Bekasi? Tradisi Ngarak Panganten sendiri memiliki maksud yang baik bagi kedua pengantin, yakni mengenalkan pernikahan mereka sehingga tidak timbul fitnah.Ini sekaligus untuk menjunjung budaya lokal Betawi yang kental dan agamis.
-
Kapan kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Beji Sirah Keteng dibangun? Mengutip Instagram @purbosasongko_dalang, Situs Beji Sirah Keteng dibangun pada masa pemerintahan Raja Sri Jayawarsa.
-
Dimana kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
Dia mengungkapkan, saat ini tim masih berusaha mencari pelaku tersebut. Sebab usai pembunuhan sadis ini, dua mobil milik korban dinyatakan hilang. Namun tidak ada barang barang berharga milik korban yang hilang.
"Kita sedang bekerja melakukan penyelidikan baik sebelum kejadian sesaat dan sesudah kejadian," tutupnya.
Sebelumnya, warga Bekasi digegerkan penemuan satu keluarga tewas dibunuh. Korban ditemukan di kediamannya Jalan Bojong Nangka 2 RT 002/07 Kelurahan Jatirahayu Kecamatan Pondok Melati Kota Bekasi.
Diperum Nainggolan (38) dan Maya Ambarita (37) beserta dua anaknya Sarah (9), dan Arya (7) ditemukan tewas dibunuh. Diperum dan istrinya ditemukan di ruang keluarga bagian tengah, keduanya mengalami luka senjata tajam di leher dan luka benda tumpul. Adapun anaknya ditemukan tak bernyawa di kamar, diduga dibekap.
Saksi pertama kali yang melihat adalah Feby Lofa, penghuni rumah kontrakan di belakang tempat tinggal korban. Feby memberanikan diri melongok ke dalam rumah melalui jendela setelah curiga karena sudah siang, tapi penghuni rumah tak terlihat beraktivitas.
Kecurigaan Feby sudah sejak pukul 03.00, sebab perempuan berusia 35 tahun ini sempat melihat bahwa gerbang komplek rumah kontrakan masih terbuka, sedangkan ia mendengar suara televisi masih menyala. Feby sempat memanggil dan menelepon, tapi tak mendapatkan respon. Feby kembali masih ke dalam rumahnya.
Baca juga:
Dua Mobil Milik Sekeluarga Tewas di Bekasi Hilang
Kapolres Sebut Tak Ada Barang Berharga Sekeluarga Tewas di Bekasi Hilang
Kalung & Uang Tak Hilang, Motif Pembunuhan Keluarga di Bekasi Diduga Bukan Ekonomi
Pembunuhan Sekeluarga di Bekasi, Korban Luka Sajam di Leher & Dibekap
Pembunuhan Keluarga di Bekasi, Tetangga Sering Dengar Korban Marah-Marah
Tunangan Khashoggi Mengetuk Muslim di Dunia Salat Jenazah & Ghaib Tiap Jumat