Usai sambangi Solo dan Yogya, Tank Leopard sapa warga Semarang
Kehadiran Tank Leopard ke semarang merupakan bagian dari rangkaian acara HUT TNI ke-69.
Setelah sejumlah warga di beberapa daerah seperti Solo dan Yogyakarta berkesempatan melihat dari dekat belasan peralatan tempur milik TNI, pameran Alat Utama Sistem Pertahanan (Alutsista) kembali digelar di Simpang Lima Semarang, pada Minggu (12/10) besok pagi.
Seperti diketahui, dalam rangkaian HUT TNI, prajurit menggelar roadshow Alutsista ke berbagai kota besar sebelum akhirnya dikembalikan ke masing-masing home base.
Dandim 0733 BS, Letkol Inf M Taufiq Zega mengatakan, pada pameran Alutsista besok pihaknya akan menunjukkan kehebatan 11 peralatan tempur yang dimiliki TNI.
"Di antaranya akan ada empat tank Leopard dan beberapa persenjataan termutakhir yang baru kita dibeli," ujar Taufiq, kepada wartawan usai menghadiri acara HUT TNI ke-69 di Markas Kodam IV Diponegoro, Banyumanik Semarang, Sabtu (11/10).
Kedatangan peralatan tempur di Semarang rencananya pada sore nanti. Sebab, alat-alat tempur itu baru berangkat dari Yogyakarta pada pukul 11.00 WIB siang.
"Jadi berangkat dari Yogyakarta lalu sore sampai Semarang dan besok dipamerkan di pusat kota Semarang," imbuh Taufiq.
Dalam pameran itu nanti, masyarakat Kota Atlas boleh melihat dari dekat tank-tank milik TNI. Pihaknya ingin menunjukkan betapa hebatnya peralatan canggih milik TNI.
"Itu merupakan tank baru milik TNI. Sehingga saat dipamerkan ruas Jalan Pemuda akan penuh kendaraan berat karena tank-tank itu diangkut memakai truk panjang," ungkap Taufiq.
Dalam sambutannya, Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Bayu Purwiyono menambahkan, HUT TNI pada tahun ini diharapkan tentara semakin kokoh menjadi alat pertahanan negara. Dengan kebersamaan komponen bangsa, dapat mendorong tegaknya pilar-pilar bangsa.
TNI, kata Bayu, masih terus membenahi internalnya agar dapat menjadi prajurit profesional di mana pun berada. Pihaknya juga ingin memperkokoh jati diri sebagai tentara rakyat, dari rakyat dan bagi rakyat.
"Jadi HUT TNI kali ini mempertegas sebagai tentara rakyat dari rakyat dan bagi rakyat," kata Bayu.
Baca juga:
Warga Solo antusias naik Tank Leopard
Korem 074 Solo pamerkan alutsista di mal
Ketika para makelar senjata tergiur pengadaan Tank Leopard TNI
Momen langka, Gus Ipul dan warga ikut naik kendaraan perang TNI
Janji-janji Jokowi untuk TNI saat jadi presiden
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Bagaimana cara merayakan HUT TNI? Anda bisa mengunggah kata-kata ucapan HUT TNI 2023 tersebut di berbagai platform media sosial pribadi sebagai bentuk dukungan dan apresiasi mendalam kepada militer.
-
Kenapa TNI memberi kejutan di HUT Bhayangkara? Para prajurit TNI dan anggota Polisi lain pun hanya bisa tertawa terbahak-bahak melihat aksi harmonis antara TNI dan Polri di tengah perayaan HUT Bhayangkara ke-78 tersebut.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Di mana HUT ke-77 TNI AU dirayakan? Atraksi JET tempur F-16 saat meramaikan peringatan HUT ke-77 TNI AU di Lanud Halim Perdanakusuma